URnews

Istri dan Ketiga Anak Bupati Lumajang Dinyatakan Negatif COVID-19

Nivita Saldyni, Senin, 14 Desember 2020 11.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Istri dan Ketiga Anak Bupati Lumajang Dinyatakan Negatif COVID-19
Image: Istri Bupati Lumajang, Hj. Musfarinah Thoriq. Sumber: Humas Pemkab Lumajang

Lumajang - Hasil tes swab istri dan ketiga anak Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, dinyatakan negatif COVID-19. Mereka dipastikan sehat berdasarkan hasil dua kali tes swab yang dijalaninya, Rabu (9/12/2020) dan Kamis (10/12/2020) lalu.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh istri Bupati Lumajang, Hj. Musfarinah Thoriq, di Peringgitan Pendopo Arya Wiraraja, Kabupaten Lumajang beberapa waktu lalu. Ia memastikan bahwa dirinya dan ketiga anaknya tak tertular COVID-19 dari sang suami.

"Kami bersama keluarga melakukan tes swab dua kali. Tes yang pertama hasilnya negatif semua, untuk yang kedua kalinya saya bersama ketiga anak kami hasilnya negatif, akan tetapi untuk Pak Bupati hasilnya positif," kata Musfarinah, dikutip dari rilis resminya, Senin (14/12/2020).

Ia pun memastikan saat ini kondisi dirinya dan anak-anaknya dalam keadaan stabil dan baik-baik saja. Namun ia tetap mengaku masih harus menjalani isolasi mandiri, sesuai dengan protokol kesehatan.

Sementara itu, ia menambahkan bahwa orang-orang yang selama ini mendampingi dirinya dan keluarga dipastikan telah menjalani tes swab, Sabtu (12/12/2020) lalu. Meski hasilnya belum keluar, namun mereka sama-sama tengah melakukan isolasi mandiri di rumah dinas Bupati Lumajang.

"Sekali lagi kondisi kami masih baik-baik saja sampai menunggu kepastian dua minggu ke depan," ujarnya.

Sementara itu hingga saat ini Thoriqul masih harus menjalani perawatan di RSUD dr. Haryoto. Ia telah menjalani perawatan sejak terkonfirmasi positif COVID-19, Kamis malam. Meski demikian, Musfarinah memastikan kondisi suami stabil dan kian membaik.

"Atas nama keluarga, kami mengucapkan terima kasih kepada semua masyarakat Lumajang atas doa yang diberikan untuk kesembuhan Pak Bupati. Jaga diri sendiri dan orang lain agar tetap menjaga kesehatan. Kita menjaga, orang lain menjaga, Insyaallah kita akan terbebas dari COVID-19," tutupnya.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait