URtrending

Jakob Oetama Dimakamkan di TMP Kalibata Besok

Kintan Lestari, Rabu, 9 September 2020 14.18 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jakob Oetama Dimakamkan di TMP Kalibata Besok
Image: Pendiri Kompas Gramedia, Jakob Oetama. (Tangkapan layar YouTube KompasTV)

Jakarta - Hari ini (9/9/2020) kabar duka menyelimuti Grup Kompas Gramedia. Pendirinya, Jakob Oetama meninggal dunia.

Jurnalis senior tersebut meninggal dunia pukul 13.05 WIB pada usia 88 tahun di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Selepas dari rumah sakit, jenazah akan diberi penghormatan terakhir di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Selatan. Namun sebelum disemayamkan, jenazah akan dibawa ke rumah duka untuk digelar misa.

Sebagai penerima piagam bintang mahaputra dari presiden pada tahun 1973, jenazah Jakob Oetama akan dimakamkan besok (10/9/2020) di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata. 

Pihak Garnisun akan mengambil alih proses pemakaman di Taman Makam Pahlawan Kalibata. Untuk waktunya sendiri masih dikonfirmasi.

Di tengah pandemi COVID-19, pelayat diminta menerapkan protokol kesehatan. Di Gedung Kompas Gramedia juga disediakan ruangan untuk melayat, yang jumlah pelayatnya dibatasi. 

Di dalam juga disediakan kamera khusus dengan harapan pelayat bisa mendoakan pendiri Kompas Gramedia namun tidak menumpuk di dalam ruangan. 

Jakob Oetama lahir di Borobudur, Magelang, 27 September 1931. 

Selamat jalan, Jakob Oetama! 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait