URtrending

Jembatan Senilai Rp 5,3 M di Cianjur yang Tengah Dibangun Ambruk

Citra Resmi , Rabu, 5 Februari 2020 11.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jembatan Senilai Rp 5,3 M di Cianjur yang Tengah Dibangun Ambruk
Image: Proyek pembangunan Jembatan Cibalagung di Desa Babakankaret, Kecamatan Cianjur, Jawa Barat, yang ambruk saat proses pembangunan langsung di pasang garis polisi, Selasa (4/2/2020) (Antara/Ahmad Fikri).

Cianjur - Sebuah jembatan permanen di Cianjur yang dibangun dari Dana Alokasi Umum (DAU) APBD Cianjur Jawa Barat dilaporkan ambruk saat proses pengerjaan. Kejadian ini berlangsung pada Selasa (4/2/2020) kemarin. 

Dalam kecelakaan tersebut tak ada korban jiwa, namun mengenai penyebab jembatan ambruk masih dalam tahap penyeledikan kepolisian. 

"Kami tidak tahu apa penyebabnya, namun kami sempat mendengar gesekan besi. Saat dilihat ke lokasi, bagian tengah terlihat turun ke bawah hingga akhirnya ambruk," kata seorang pekerja Edi Herdianto dikutip dari Antara.

Baca Juga: Polda Jatim Siap Ungkap Tersangka Dugaan Korupsi Ambruknya Atap SDN Gentong

Saat hal tersebut terjadi, 7 orang yang sedang bekerja langsung menjauhi lokasi. Tak lama, penyangga dan landasan jembatan ambruk seluruhnya ke bawah sungai 15 meter. 

 Jembatan Cibalagung yang sedang dibangun ini memiliki panjang 40 meter dengan lebar 5 meter. Membentang sepanjang Desa Babakankaret, Cianjur.

Saat kejadian, jembatan ini sedang dibangun pada tahap II dan sedang dalam proses pemasangan baut landasan jembatan.

"Seluruh pekerja sudah menghindar jauh dari lokasi karena kabel sling yang menahan besi jembatan putus dan sempat terlontar ke beberapa arah. Ini merupakan pembangunan tahap dua," tambah Edi.

Baca Juga: Tercium Bau Korupsi, Polda Jatim Tambah Tersangka di Kasus Sekolah Ambruk

Dari informasi yang berhasil dihimpun, jembatan ini bernilai Rp 5,3 miliar, bersumbe  dari DAU APBD Cianjur 2019. Proyek ini dilaksanakan oleh CV Karya Utama dengan lama pengerjaan selama 150 hari terhitung sejak Agustus.

Setelah kejadian, lokasi ambruknya jembatan ini pun dipasangi garis polisi. Sejumlah pekerja pun sudah dipanggil untuk dimintai keterangan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait