URtainment

Jeny Tjahyawati Boyong Songket Lokal ke Miami Modest Fasihon Week

Anisa Kurniasih, Selasa, 26 November 2019 17.15 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jeny Tjahyawati Boyong Songket Lokal ke Miami Modest Fasihon Week
Image: istimewa

Jakarta - Melengkapi koleksi cantiknya yang akan tampil di Miami Modest Fashion Week, Jeny Tjahyawati mengkombinasikan material tradisional.

Jeny memadukan Songket Pandai Sikiek dari Sumatera Barat dan kain bermotif Mega Mendung serta organza dalam detail busananya di ajang yang akan digelar pada 30 November - 2 Desember 2019 di Intercontinental Hotel Miami, Florida, USA.

Sebagai satu-satunya desainer yang mejeng di event berkelas tersebut, Jeny sengaja ingin menampilkan sisi Indonesia sebagai sarana promosi di pentas internasional.

"Saya memilih wastra Nusantara dimana dapat menjadi sarana promosi untuk menampilkan kecantikan Indonesia di panggung internasional," ujar Jeny Tjahyawati dalam konferensi persi di Jakarta Timur, Selasa (26/11/2019).

Baca juga: Desainer Asal Indonesia Ini Bakal Mejeng di Miami Modest Fashion Week

Songket yang ia gunakan merupakan hasil kerjasama dengan Dekranasda Sumatera Barat yang dibuat langsung oleh pengrajin lokal.

Agar tampak mewah, Jeny menawarkan siluet H yang membuat pemakainya lebih feminin dan elegan.

Nantinya, ia akan memamerkan 30 busana modest hasil karyanya yang mengusung konsep street couture dengan look Parasol Island. 20 karyanya untuk wanita dan 10 lainnya untuk koleksi pria.

Jeny mengkombinasikan keindahan tropikal dalam warna-warna dari tren spring/summer yang sesuai dengan fashion style penduduk Miami yang kasual dan sangat stylish.

Kebutuhan tersebut kemudian Ia padukan dalam kemasan street couture yang sesuai dengan karakter penduduk di sana.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait