URtainment

Jeon Somi Sukses Debut Solo dengan Single "Birthday" di Antara Kontroversi YG Entertainment

Dilla Sufianita (Urbanasia Bandung), Jumat, 21 Juni 2019 12.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jeon Somi Sukses Debut Solo dengan Single "Birthday" di Antara Kontroversi YG Entertainment
Image: Image: Youtube.com/theblaacklabe

Urbanasia - Jeon Somi akhirnya debut sebagai solois!

Setelah perjuangan dan penantian panjang, akhirnya idol blasteran ini debut sebagai solois di bawah naungan The Black Label.

Somi juga bakal tampil perdana untuk single debutnya “Birthday” hari ini.

Sedangkan video klip “Birthday” juga dirilis kemarin jam 4 sore waktu Korea.

Somi juga bercerita soal agensi barunya, “Aku pindah dari JYP Entertainment ke YG The Black Label. Style lagu dan cara kerjanya berbeda.”

Saat ditanya soal kontroversi yang lagi menjerat YG Entertainment, Somi menjawab, “Aku nggak goyah dan aku bekerja keras dengan caraku sendiri.”

Teddy yang merupakan kepala The Black Label, mengerjakan single “Birthday” bareng Somi yang juga ikut meng-compose lagunya.

Nah, kerennya lagi, Somu ternyata meng-compose sendiri side track “Outta My Head” dari album barunya.

“‘Birthday’ adalah hari ulang tahun. Itu juga berarti hari dimana aku dilahirkan lagi sebagai penyanyi solo,” cerita Somi.

“‘Outta My Head’ adalah lagu self-composed. Aku nggak tahu caranya menulis dan composing lagu, tapi agensiku membantu ku. Aku udah tahu rasa sakitnya menciptakan lagu untuk pertama kalinya.”

Nah, berhubungan dengan kabar girl grup lama Somi, I.O.I, yang bakal reunian, Somi menjawab, “Aku belum tahu dan belum diputuskan.”

Oh iya, debut showcasenya Somi bakal ditayangkan jam 6 waktu Korea di Shinhan Card Fan Square, kawasan Yanghwa, Distrik Mapo, Seoul, Korea Selatan.

Kamu sendiri udah nonton MV-nya belum? Buruan deh nonton karena Somi di sini swag tapi cute abis!(*)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait