URtrending

Kekurangan Masker, Pemkab Kirim 50 Ribu untuk TKI Asal Malang di Luar Negeri

Nunung Nasikhah, Jumat, 28 Februari 2020 07.53 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kekurangan Masker, Pemkab Kirim 50 Ribu untuk TKI Asal Malang di Luar Negeri
Image: Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang

Malang – Pemerintah Kabupaten Malang kembali mengirimkan bantuan masker untuk para pekerja migran Indonesia (PMI) yang bekerja di luar negeri. Pengiriman mencapai 50 ribu potong masker ini menyusul bantuan sebelumnya yakni sekitar 5 ribu.

Pembina SBMI DPC Malang, Jiati mengatakan bahwa para pekerja migran di luar negeri, khususnya yang berasal dari Kabupaten Malang, masih banyak membutuhkan bantuan masker.

Jiati menyebutkan, menurut data Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang, tercatat ada 7 ribu pekerja migran asal Kabupaten Malang di luar negeri. Mereka kebanyakan berada di Hongkong dan Taiwan.

"Mereka disana juga melakukan penggalangan dana. Kemarin ada bantuan 5 ribu masker dari Pak Bupati. Sudah tersalurkan,” ungkap Jiati, dikutip dari siaran resmi Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang yang diterima Urbanasia, Jumat (28/2/2020).

Baca Juga: Manfaatkan Wabah Virus Corona, Gudang Masker Ilegal Raup Ratusan Juta

“Saat ini kami masih juga butuh, jumlahnya tidak terhitung, karena kami tidak tahu kapan virusnya berhenti. Tapi siapapun, masyarakat yang peduli agar bisa membantu," imbuhnya.

Pengiriman ribuan masker ini dilakukan oleh Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang bekerjasama dengan PT Arthawena Sakti Gemilang yang berbasis di Kecamatan Karangploso. Masker itu disalurkan melalui Serikat Buruh Migran Indonesia alias SBMI.

Penyerahan secara simbolis dilakukan di gedung Layanan Terpadu Satu Atap (LTSA) Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang, Jumat (28/2). Gedung ini berlokasi di area block office Pemerintah Kabupaten Malang, Jalan Trunojoyo Kepanjen.

Pemberian bantuan masker dari PT Arthawena ini tidak lepas dari peran media massa. Pasalnya, PT Arthawena membaca berita di media massa saat Bupati Malang berkenan mengirim bantuan masker bagi para PMIdi luar negeri.

Baca Juga: Polisi Berhasil Gerebek Pabrik Masker Ilegal di Jakarta

Hal ini diapresiasi oleh PT Arthawena dengan ikut peduli menyalurkan kepedulian sosialnya ikut membantu masker melalui Jiati dari Serikat Buruh Migran Indonesia (SBMI).

"Ini merupakan bentuk kepedulian sebuah perusahaan, PT Arthawena. Jadi kemarin mereka telah membaca berita terkait apa yang sudah dilakukan pak Bupati. Ini untuk dikirim ke Hongkong, Taiwan, Singapura,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang, Yoyok Wardoyo.

“Saya berharap, agar masyarakat yang mempunyai jiwa sosial bisa juga ikut peduli memikirkan kesehatan saudara kita yang bekerja di luar negeri agar tidak terpapar virus corona. Disnaker hanya berusaha mengetuk hati mereka yang peduli," sambungnya.

Di sisi lain, HRD PT Arthawena Sakti Gemilang, Siswanto menuturkan, 50 ribu masker yang dikirimkan ini murni dari perusahaannya.

"Ya kami berinisiatif untuk membantu saudara kita pekerja migran yang ada di luar negeri. Kita kerjasama dengan Disnaker dan SBMI. Harapannya nanti kita bisa bantu mereka agar tidak terpapar virus corona, karena mereka kan juga mencari nafkah untuk keluarganya," ucap Siswanto.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait