URoto

Kenali Perbedaan Mobil Listrik dan Hybrid

Annisa Tiara Jelita, Selasa, 22 November 2022 12.57 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kenali Perbedaan Mobil Listrik dan Hybrid
Image: Mobil Hybrid Toyota Corolla Cross 1.8 Hybrid. (Auto2000)

Jakarta - Teknologi rangkaian tenaga penggerak mobil terus muncul dengan inovasi baru. Hal ini membuat para pembeli bahkan penjual mobil merasa bingung dengan sistem baru tersebut.

Salah satu dari inovasi baru yang sedang ramai diperbincangkan yaitu mobil listrik dan hybrid. Tidak sedikit orang yang menganggap bahwa mobil hybrid sama dengan mobil listrik.

Hal itu memang tidak sepenuhnya salah karena keduanya sama-sama mengandalkan energi listrik sebagai penggerak, dan memiliki tujuan sama yaitu untuk mengurangi pemakaian BBM. Namun, keduanya jelas berbeda ya, Urbanreaders!.

Kedua teknologi mobil ini sudah ada sejak lama, namun dari ide hingga realisasi untuk menggunakannya di indonesia memerlukan waktu yang cukup lama. Biar nggak bingung lagi, yuk cek penjelasan mobil listrik dan hybrid serta perbedaannya.

Mobil Listrik 

1669096540-Mobil-Hybrid,-Toyota-Corolla-Cross-1.8-Hybrid-(1).JPGSumber: Mobil Listrik BMW iX3. (Pinterest/BMWBLOG)

Mobil listrik diklaim bebas emisi gas buang dan ramah lingkungan karena kendaraan ini sudah menggunakan tenaga listrik sebagai sumber utama. Terdapat baterai berukuran besar pada mobil yang harus dicas untuk diisi daya. Sayangnya, di Indonesia fasilitas pengisian baterai kendaraan listrik masih sedikit.

Jika menggunakan mobil listrik dengan kecepatan tinggi, maka daya akan cepat habis. Oleh karena itu, gunakan kecepatan seperlunya dan jangan sampai lupa untuk mengisi daya, jika tidak mau mobil kalian berhenti di tengah perjalanan.

Mobil ini juga bebas dari ganjil-genap, sebagaimana diketahui dari kebijakan Pergub DKI Jakarta Nomor 88 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas Peraturan Gubernur Nomor 155 Thaun 2018 tentang Pembatasan Lalu Lintas dengan Sistem Ganjil-Genap.

Mobil yang termasuk kedalam mobil listrik antara lain BMW iX, Hyundai Ioniq 5, Wuling Air EV, DFSK Gelora Electric, dan masih banyak lagi.

Mobil Hybrid

Mobil ini mengklaim dapat mengurangi polusi udara. Suara yang dikeluarkan dari mesin dan getaran pun sangat minim. Mobil ini Mempunyai dua pemasok output yaitu baterai listrik dan mesin konvensional.

Mobil Hybrid menggunakan dua jenis teknologi sebagai sumber tenaganya. Ada mesin konvensional yang menggunakan BBM, serta motor listrik yang menggunakan baterai sebagai sumber tenaga.

Melansir situs resmi Astra, Selasa (22/11/2022) putaran roda saat pengereman berfungsi sebagai generator dari energi gerak menjadi listrik, kemudian disimpan pada baterai mobil. Dengan ini, baterai mobil tidak akan habis.

Mobil yang termasuk kedalam mobil hybrid antara lain Toyota Corolla Cross Hybrid 2022, Toyota All New Corolla Altis Hybrid, dan masih banyak lagi.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait