URstyle

Keren! Ubud Peringkat 4 Sebagai Kota Wisata Terbaik Kalahkan Italia

Shelly Lisdya, Jumat, 12 November 2021 17.28 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Keren! Ubud Peringkat 4 Sebagai Kota Wisata Terbaik Kalahkan Italia
Image: Wisata di Ubud, Bali. (Pinterest/Black Diamond)

Jakarta - Bali menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat populer bagi wisatawan Indonesia maupun mancanegara. Alasannya karena Pulau Dewata ini menyuguhkan keunikan seni budaya hingga keindahan alam.

Nah, tahukah Urbanreaders jika salah satu wilayah di Bali tengah menjadi sorotan media Amerika Serikat loh? Ya, ialah Ubud yang masuk dalam daftar 25 Kota Terbaik di Dunia Tahun 2021 versi Travel and Leisure, majalah wisata terkemuka yang berbasis di New York.

Seperti yang kita ketahui, Ubud sangat identik dengan panorama sawah berundak dan hutan. Di sini para wisatawan biasanya menghabiskan waktu berlibur untuk bersepeda di tepi sawah, wisata kuliner, mengunjungi air terjun, yoga, menyusuri hutan, belajar masak masakan tradisional, belajar sejarah dan budaya, hingga mengunjungi museum.

Nah, kali ini, Ubud berada di peringkat keempat setelah San Miguel de Allende di Meksiko, Udaipur di India, dan Istanbul di Turki.

Setelah Ubud, nama-nama kota di dunia yang terkenal akan wisatanya berada di peringakat setelah Ubud, seperti Kyoto (Jepang), Florensia (Italia), Mexico City dan Oaxaca (Meksiko), kemudian disusul Chiang Mai dan Bangkok (Thailand).

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait