Beautydoozy

Lip Gloss dari Brand Lokal Ini Bikin Plumpy dan Lembap

Kintan Lestari, Jumat, 25 November 2022 16.25 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Lip Gloss dari Brand Lokal Ini Bikin Plumpy dan Lembap
Image: Ilustrasi pakai lip gloss. (Freepik/wayhomestudio2)

Jakarta - Cewek dan produk pewarna bibir seakan tidak bisa dipisahkan. Tapi produk seperti lipstik matte cenderung bikin bibir kering. Tampilan bibir kering tentu nggak enak dilihat. Tapi kalau nggak pakai lipstik, kamu jadi kelihatan pucat.

Tenang, ada produk kok yang bikin tampilan bibirmu nggak kelihatan kering banget. Jawabannya adalah lip gloss. Produk satu ini mengandung bahan dan kilau warna yang memberikan tampilan estetika pada bibir yang kering dan pecah-pecah.

Beberapa lip gloss juga dilengkapi kandungan yang dapat melembapkan bibir. Misalnya lip gloss terbaru dari brand lokal Luxcrime yang bernama Lip Serum Gloss.

Lip Serum Gloss merupakan produk yang cocok dengan semua skin tone. Dengan sekali sapuan lip gloss ini akan membuat bibir tampak plumpy, dan formulanya tidak lengket, sehingga rasanya ingin disapukan berkali-kali. Produk ini tidak hanya mempercantik bibirmu, tapi juga merawatnya.

Di dalamnya terdapat tiga kandungan utama yaitu Peppermint Oil, Sunflower Seed Oil, dan Apple Seed Oil. Kandungan Peppermint Oil membantu menyembuhkan bibir pecah-pecah serta memberikan efek cooling dan refreshing pada bibir. Lalu kandungan Sunflower Seed Oil punya perlindungan UV dan vitamin A, C, E di dalamnya yang melindungi bibir kering dan pecah-pecah.

1669366734-lip-gloss-luxcrime.jpgSumber: Lip Serum Gloss. (Luxcrime)

Terakhir kandungan Apple Seed Oil punya sifat antioksidan, sehingga membantu menjaga bibir terasa lembut dan lembap. Lip Serum Gloss dari Luxcrime hadir dalam tiga pilihan warna hasil kolaborasi dengan beauty influencer Amanda Shafira (Mandce), Kiara Leswara, dan Nathanie Christy.

Adapun warna dari Lip Serum Gloss adalah Amor dengan shade nude peach with warm undertones. Shade ini merupakan kolaborasi dengan Nathanie. Selanjutnya ada Mon Bebe, yakni warna deep rose with warm undertones yang merupakan kolaborasi dengan Mandce. Terakhir adalah shade November Wish kolaborasi dengan Kiara. Look shade ini muted rose with warm undertones.

Berapa ya harga produk satu ini? Luxcrime Lip Serum Gloss dibanderol Rp 119.000. Kalau kamu mau beli semua shade-nya, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp 357.000.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait