URnews

Mahasiswa Bakal Demo Lagi, Begini Rekayasa Lalu Lintasnya

Kintan Lestari, Kamis, 17 Oktober 2019 09.21 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mahasiswa Bakal Demo Lagi, Begini Rekayasa Lalu Lintasnya
Image: Instagram @jktinfo

Jakarta - Hari ini (17/10/2019) mahasiswa dari Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) wilayah Jabodetabek-Banten direncanakan akan kembali menggelar aksi unjuk rasa di Istana Negara.

Polisi pun sejak kemarin (16/10/2019) malam sudah menutup jalan sekitar kawasan gedung MPR/DPR dan melakukan rekayasa lalu lintas supaya pengendara mobil maupun motor dapat mencari jalan alternatif lain.

Berikut rekayasa lalu lintasnya:

  1. JCC senayan arah Slipi diarahkan ke kiri arah Lapangan Tembak senayan.

  2. Lalu lintas dari Lapangan Tembak arah Slipi diarahkan naik layang Farmasi arah Ladokgi/Jalan Bendungan Hilir.

Baca Juga: Ada Demo Lanjutan di Depan DPR, Ini Rekayasa Lalu Lintasnya

  1. Lalu lintas dari Pal Merah arah Lapangan Tembak dialihkan ke arah pejompongan Lalu lintas.

  2. Exit Tol depan Dpr Mpr dialihkan lurus ke exit tol Slipi Jaya.

Namun rekayasa lalu lintas ini bersifat situasional. Jadi kalau aksi demo tidak berlangsung, maka jalan di sekitar gedung MPR/DPR akan dibuka kembali.

Aksi demo mahasiswa kali ini dilakukan untuk mendesak Presiden Joko Widodo untuk Menerbitkan Perppu KPK.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait