URtainment

MAMA 2021 Kabarnya Akan Digelar di Hong Kong, Ini Respons Mnet

Kintan Lestari, Selasa, 20 Juli 2021 14.54 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
MAMA 2021 Kabarnya Akan Digelar di Hong Kong, Ini Respons Mnet
Image: MNET

Seoul - Ajang penghargaan musik tahunan Mnet Asian Music Awards alias MAMA tahun ini kembali akan digelar. Sejumlah persiapan pun sudah mulai dilakukan, salah satunya pemilihan lokasi.

Pada Senin (19/7/2021) media Ilgan Sports melaporkan kalau Mnet sedang berdiskusi untuk menggelar MAMA 2021 di Hong Kong.

Untuk diketahui, sejak tahun 2010 acara musik ini memang setiap tahunnya digelar di luar Korea Selatan. 

Dari tahun 2012 hingga 2015, acara tersebut diadakan di Hong Kong. Lalu pada 2017 dan 2018, MAMA diadakan di tiga negara termasuk Hong Kong. 

MAMA 2019 tidak dapat diadakan di Hong Kong karena protes yang terjadi saat itu. Sementara pada 2020, acara tersebut digelar secara online lantaran pandemi.

Untuk tahun ini dikabarkan Hong Kong kembali akan menjadi tuan rumah acara. Menanggapi kabar tersebut, Mnet menyatakan ada kemungkinan itu, namun belum dikonfirmasi.

“Lokasi tuan rumah MAMA 2021 masih belum diputuskan. Kami akan memprioritaskan kesehatan artis dan staf saat memutuskan lokasi," ujar sumber dari Mnet kepada Sports Donga seperti dikutip Soompi, Selasa (20/7/2021). 

Menurut rumor, Mnet sedang mempertimbangkan opsi untuk mengadakan MAMA tahun ini di luar Korea karena orang-orang sudah divaksinasi. 

Namun menurut laporan Ilgan Sports banyak pihak yang skeptis tentang keputusan tersebut karena tidak jelas siapa yang akan bertanggung jawab jika seseorang akhirnya tertular COVID-19 di acara tersebut.

MAMA 2021 kembali akan digelar bulan Desember mendatang. So, tunggu saja update terbarunya nanti ya, Urbanreaders!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait