URtrending

Mengintip Dinginnya Dataran Tinggi Dieng, Capai Minus 3 Derajat!

Healza Kurnia H, Minggu, 26 Juli 2020 15.59 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mengintip Dinginnya Dataran Tinggi Dieng, Capai Minus 3 Derajat!
Image: Embun es di Dataran Tinggi Dieng saat diambil pada Minggu pagi (26/7/2020). (Twitter @alexjourneyID)

Jakarta - Meski sempat beberapa kali dataran tinggi dieng mengalami suhu dingin, tapi embun es tak selalu muncul setiap hari di dataran tinggi Dieng, guys.

Hal inilah yang kemudian menjadi viral usai diposting oleh salah satu netizen di Twitter bernama @alexjourneyID. Dalam postingannya, terlihat ada banyak embun es yang menempel di tanaman.

"Frost and frozen dew have spread at Dieng Plateau, Central Java, bringing a temperature of -3 degrees Celsius on Sunday morning. #Dieng," cuitnya.

Tak pelak, cuitan dari pemilik akun @alexjourneyID ini pun menjadikan Dieng trending topic di Twitter.

Seperti diketahui, pegunungan Dieng terkadang memiliki suhu di bawah titik beku, sehingga memunculkan embun es atau yang biasa disebut embun upas.

1595753757-candi-arjuna-beku.jpegSumber: Hawa dingin di sekitar Candi Arjuno, Dieng, Jawa Tengah saat diambil pada Minggu pagi (26/7/2020). (Twitter @alexjourneyID)

Sebenarnya, fenomena alam ini sudah terjadi untuk yang ketiga kalinya di tahun 2020. Pertama terjadi pada 18 Januari, karena suhu waktu itu sempat berada di angka nol derajat Celsius.

Peristiwa serupa juga terjadi pada Juni lalu, tepatnya 12-13 Juni 2020. Embun es muncul saat suhu setempat ada di angka minus dua derajat Celsius, Urbanreaders.

Dalam peristiwa yang ketiga kalinya ini, suhu pegunungan Dieng mencapai minus 3 derajat Celsius dan membuat banyak tanaman di Dieng Plateau diselimuti embun es.

1595753597-suhu-di-Dieng.jpegSumber: Suhu yang terukur di dataran tinggi Dieng mencapai minus 3 derajat. (Twitter @alexjourneyID)

Bahkan, dalam foto-foto yang diposting oleh akun @alexjourneyID terlihat Candi Arjuno yang juga berada di kawasan Dataran Tinggi Dieng diselimuti kabut dan embun es.

Selain @alexjourneyID, ada juga salah satu netizen yang menyebutkan bahwa fenomena es beku ini kerap terjadi menjelang Dieng Culture Festival. 

"Last year, the coolest temp recorded in August. The temp at night was 6°C and around -1°C in the morning. I was there attending the Dieng Culture Festival," tulis pemilik akun @suhasalmia.

Kini, destinasi wisata Pegunungan Dieng baru akan dibuka saat normal baru pada Agustus mendatang, guys. Jadi, buat kamu yang udah nggak sabar untuk melihat fenomena embun es di Pegunungan Dieng harap bersabar ya!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait