URguide

Minta Mantan Balikin Uang Selama Pacaran, Etis Nggak Sih?

Itha Prabandhani, Selasa, 10 November 2020 16.17 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Minta Mantan Balikin Uang Selama Pacaran, Etis Nggak Sih?
Image: Itung-itungan sama mantan. Sumber: Freepik

Baru-baru ini, ramai di media sosial seorang cewek yang curhat karena diminta mantannya balikin uang Rp 90 juta. Uang itu disebutnya untuk mengganti pengeluaran makan dan kencan selama 3 tahun pacaran. 

Sebenarnya boleh nggak sih, itung-itungan sama mantan tentang uang yang dikeluarkan selama pacaran dulu? Atau lebih baik diikhlasin aja? Masalah ini ternyata banyak jadi perdebatan di luar sana, guys. Antara yang menganggap itu sah-sah aja selama hitungannya masuk akal, sampai ‘mengharamkan’ hal itu karena dianggap kebangetan.

Setiap orang boleh sih berpendapat dan menyampaikan perspektifnya tentang ini. Karena ini masalah rasa, sebenarnya nggak ada istilah ‘salah’ atau ‘benar’. Namun, kalau kamu atau orang terdekatmu lagi menghadapi masalah yang sama, coba pertimbangkan dulu beberapa hal berikut ini sebelum kamu ‘itung-itungan’ sama sang mantan.

1. Apa motivasinya?

1604999727-minta-uang-balikin3.jpgSumber: Itung-itungan sama mantan. Sumber: Freepik

Hubungan yang sudah berakhir, bagaimanapun caranya dan apapun alasannya, pasti bakal menyakitkan. Kandasnya hubungan ini akan meninggalkan sakit hati yang mendalam terutama buat pihak yang ditinggalkan. Nah, pertanyaannya, apakah kamu mengungkit masalah uang itu karena memang kamu lagi nggak punya uang, benar-benar merasa dirugikan, atau cuma sebagai sarana balas dendam atas sakit hatimu? Ini perlu diluruskan dulu, guys.

2. Apakah cara ini akan membantu menyembuhkan luka hatimu?

1604999710-minta-uang-balikin.jpgSumber: Itung-itungan sama mantan. Sumber: Freepik

Ada perbedaan besar antara cara pandangmu terhadap situasi dengan kenyataan yang sebenarnya. Kalau kamu masih mikirin detail semua peristiwa yang terjadi selama pacaran, jelas dong bahwa kamu belum bisa move on? Nah, apakah dengan meminta kembali uang yang telah kamu habiskan untuk sang mantan, itu akan membantu menyembuhkan luka hatimu? 

3. Gimana ‘sejarahnya’ uang itu?

1604999734-minta-uang-balikin4.jpgSumber: Itung-itungan sama mantan. Sumber: Freepik

Meski diliputi rasa kecewa dan sakit hati, kamu mesti bisa melihat lagi ke belakang. Gimana sih ‘sejarahnya’ sampai uang yang jumlahnya sekian itu bisa habis? Apakah kalian menggunakannya untuk bersenang-senang bersama? Atau memang mantan berniat meminjam uang tersebut untuk keperluan pribadinya tapi belum dibalikin? Nah, untuk alasan yang kedua ini, nggak ada salahnya sih, kalau kamu minta dia balikin. Namanya juga pinjam alias utang. Tapi, kalau kamu pun dulu menikmati kebersamaan dengan mantan meski habis banyak uang, biar adil, pengeluaran dibagi dua dong? Kan kamu nikmati juga, guys? Hehehe..

Nah, sesudah kamu merenungkan beberapa hal tersebut, tanyakan benar-benar dalam hati, apakah dengan menerima semua uangmu kembali, kamu akan benar-benar merasa bahagia dan bisa move on dengan lapang dada? Kamu sendiri yang tahu jawabannya.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait