URtainment
Moonbyul MAMAMOO Siap Comeback dengan Album Solo Bulan Depan
Eronika Dwi, Selasa, 29 Maret 2022 16.14 | Waktu baca 1 menit

Jakarta - Moonbyul MAMAMOO dikonfirmasi akan segera comeback solo, Urbanreaders!
Menurut laporan media OSEN, Moonbyul sedang mempersiapkan album solo terbarunya pada April 2022.
"Moonbyul sedang mempersiapkan album baru yang rencananya akan dirilis pada bulan April. Kami akan memberi tahu Anda jadwal spesifik segera setelah diputuskan," kata agensi MAMAMOO RBW mengonfirmasi, dikutip dari Soompi, Selasa (29/3/2022).
Diketahui, comeback terakhir Moonbyul adalah ketika ia merilis album solo '6equence' pada Januari 2022.
Kala itu, Moonbyul juga merilis music video (MV) untuk lagu utama dalam album tersebut bertajuk 'LUNATIC'.
Apakah kalian tidak sabar, Urbanreaders? Kita tunggu kabar selanjutnya, ya!
Komentar
Berita Terkait
Berita Terkait