1287 Kasus Positif COVID-19 di Sumut, 80 Meninggal Dunia

Medan - Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Utara kembali melaporkan adanya pertambahan pasien meninggal dunia akibat virus COVID-19.
Pada Rabu, 25 Juni 2020, jumlah kasus meninggal dunia berjumlah 80 orang, terdapat pertambahan 3 kasus dari hari sebelumnya.
Selain itu, kasus pasien positif juga masih terus mengalami pertambahan sebanyak 55 kasus. Sehingga keseluruhan kasus pasien positif COVID-19 di Sumatera Utara berjumlah 1287 kasus.
Sumber: Covid19sumut
Dari keseluruhan pertambahan kasus pasien positif, Kota Medan tetap menjadi wilayah sebaran tertinggi. Tercatat, 28 pasien diantaranya berasal dari Kota Medan.
Kemudian sebanyak 8 pasien juga kembali dinyatakan sembuh oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumut dilansir dari laman Gugus Tugas Sumut dengan total pasien sembuh sebanyak 273 orang.
Untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang tengah dirawat kini berjumlah 199 orang.