URnews

Atasi Kemacetan, Motor Rencananya Boleh Masuk Tol di Medan

Anita F. Nasution, Kamis, 22 Agustus 2019 08.49 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Atasi Kemacetan, Motor Rencananya Boleh Masuk Tol di Medan
Image: Ilustrasi kemacetan (Pixabay)

Medan - Guys tahu nggak kalau ada tol yang bisa dilewati kendaraan sepeda motor?

Well, kota Medan rencananya akan memiliki jenis jalan tol ini loh.

Sedang dalam masa tahap uji kelayakan, jalan tol sepanjang 23 kilometer ini rencananya akan di bangun di Kota Medan.

Direncanakan rampung pada tahun 2024, pembangunan jalan tol ini diharapkan mampu mengurangi tingkat kemacatan di Kota Medan.

Seperti yang kita bisa rasakan sendiri bahwa tingkat kemacatan di Kota Medan semakin menjadi-jadi.

Untuk pembangunanan wilayah jalan tol sepanjang 23 kilometer ini dibagi kedalam tiga seksi guys, pertama dari Helvetia sampai titi kuning sepanjang 14,28 Km, kemudian seksi II dari Titi Kuning ke Pulo Brayan sepanjang 12,84 Km lalu seksi III dari titi kuning ke Amplas sepanjang 4,25 Km.

Baca Juga: Hebohnya Pesta Rakyat Medan, Mulai Makan Gratis Sampai Gubernur Nyanyi

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi ditemui pada kegiatan Pencanangan Pelaksanaan Studi Kelayakan Pengusahaan Jalan Tol Dalam Kota Medan mengatakan bahwa pemerintah sangat mendukung percepatan pembangunan ini.

Menurutnya kemacatan di Kota Medan harus ditanggulangi secepat mungkin, jika tidak maka dalam tiga tahun kedepan kemacatan di Kota Medan akan semakin parah.

Terutama pembangunan jalan yang juga ditujukan untuk kendaraan sepeda motor ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan dan kepentingan masyarakat Kota Medan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait