URnews

Google Doodle Warna-warni Meriahkan HUT ke-78 RI

Anna Safira, Jumat, 18 Agustus 2023 00.29 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Google Doodle Warna-warni Meriahkan HUT ke-78 RI
Image: istimewa

Jakarta - Menjadi tradisi Google setiap 17 Agustus memajang Doodle memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia. Pada peringatan HUT ke-78 RI dipajang ilustrasi warna-warni karya anak negeri.

Google Doodle HUT RI tahun ini dibuat oleh seniman asal Jawa Barat, Diela Maharani. Dia menggambarkan kegiatan warga dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke-78.

Pada huruf "G" pertama, terdapat ilustrasi seorang pemain bola, sementara dua huruf "O" masing-masing berupa raket bulu tangkis. Sementara untuk huruf "L" dan "E" pada Google Doodle, ilustrator membuat gambar lomba balap karung dan seorang anak yang berlatih pencak silat dengan gurunya.

"Dengan perbedaan yang ada, kita dapat saling belajar dan bertukar ide. Kita dapat membangun bangsa yang lebih kuat dan lebih indah," kata Diela

Ketika Google Doodle 17 Agustus diklik, pengguna akan diarahkan ke laman pencari yang berisi informasi tentang Hari Kemerdekaan Indonesia. Kemeriahan perayaan terasa karena Google memberikan konfeti pada laman hasil pencarian.

"Doodle hari ini diilustrasikan oleh seniman tamu yang berbasis di Jawa Barat Diela Maharanie, merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia, yang dikenal sebagai Tujuhbelasan. Pada hari ini di tahun 1945, Indonesia secara resmi mendeklarasikan kemerdekaan dari penjajahan Belanda," tulis Google dalam situs resminya.

“Karya seni Doodle hari ini mewakili masyarakat Indonesia yang berkumpul untuk memainkan permainan tradisional hari Kemerdekaan, mengingat pentingnya kolaborasi,” pungkasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait