URnews

Yamada Best Hadir di AEON Mall Deltamas, Jadi yang Terbesar di Indonesia

William Ciputra, Senin, 25 Maret 2024 09.50 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Yamada Best Hadir di AEON Mall Deltamas, Jadi yang Terbesar di Indonesia
Image: Store Yamada Best di AEON Mall Deltamas, Bekasi. (Istimewa)

Jakarta - Ritel elektronik terbesar asal Jepang, Yamada Holdings terus memperluas jaringan bisnisnya. Di Indonesia, jaringan ritel elektronik ini dikenal dengan Yamada Best yang sudah punya 8 toko.

Dalam rangka ekspansi jaringan ini, Yamada Best baru saja membuka toko ke-9 mereka yang berlokasi di AEON Mall Deltamas, Bekasi. Ini merupakan toko Yamada Best terbesar di Asia Tenggara.

Pasalnya, Yamada Best AEON Mall Deltamas memiliki area seluas 1.500 tsubo atau 4.966 meter persegi. Toko seluas itu menyediakan sekitar 15 ribu produk, yang meliputi peralatan rumah tangga, informasi, mainan, produk sanitasi, dan sebagainya.

“Ini adalah skala yang bisa dibilang salah satu yang terbesar di pasar Indonesia," kata Chairman dan CEO Yamada Holding, Noboru Yamada, Kamis (21/3/2024).

Inovasi juga turut dihadirkan dalam toko baru Yamada Best di AEON Mall Deltamas ini. Salah satunya terkait Implementasi Harga Elektronik. 

Dengan inovasi ini, pengunjung bisa membandingkan harga produk yang ada di Yamada Best dengan toko lain. Setiap staf toko akan dibekali tablet yang bisa digunakan untuk membandingkan harga. 

Noboru menambahkan, pihaknya berencana menambah jumlah toko di Indonesia. Targetnya, Yamada Best punya 30 toko sampai tahun 2030 mendatang. 

"Rencananya, Yamada Best ingin membuka 30 cabang toko di Indonesia sampai 2030," jelasnya. 

Yamada Best memulai ekspansi di Indonesia dengan membuka toko di Senayan City pada Juni 2022. Setelah itu, Yamada Best membuka 7 toko lain sepanjang tahun 2023. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait