URstyle

Nostalgia Abis, McDonalds Luncurkan Koleksi Mainan Happy Meal Generasi 90-an Lagi

Citra Resmi , Minggu, 17 November 2019 11.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
 Nostalgia Abis, McDonalds Luncurkan Koleksi Mainan Happy Meal Generasi 90-an Lagi
Image: Instagram @mcdonald

Jakarta - Siapa nih generasi millenial yang masa kecilnya pernah berburu mainan dari Happy Meal McDonald? Kabar nostalgia nih buat Urbanreaders semua, Mcdonald bakal kembali meluncurkan 14 mainan Happy Meal paling populer dari tahun 1980 - 2000 an!

Ternyata, Happy Meal edisi terbatas ini hadir dalan rangka ulang tahun Happy Meal yang ke-40, lho. Hadiah imut Happy Meal ini akan tersedia di lebih dari 90 negara di dunia namun dalam waktu terbatas.

Salah satunya akan tersedia di McDonald Indonesia mulai Jumat, 15 November hingga 21 November 2019.

Kali ini, untuk Happy Meal edisi spesial ini, pembeli nggak bisa memilih mainan yang mereka inginkan nih. Pembeli akan mendapatkan mainan secara acak yang akan dibungkus plastik warna putih.

Eits jangan salah, meski sebenarnya diperuntukkan bagi anak-anak, penggemar Happy Meal ternyata kebanyakan orang dewasa.

Baca Juga: Unik, Gerai Mcdonald's Sediakan Paket Pesta Pernikahan

Nah, maka dari itu, pihak Mcdonald meluncurkan 14 mainan yang pernah jadi ikon Happy Meal. Adapun daftar mainan yang akan dimunculkan kembali:

Hamburger Changeable (McDonald’s): 1987 Cowboy McNugget (McDonald’s): 1988 Mail Carrier McNugget (McDonald’s): 1988 Fireman McNugget (McDonald’s): 1988 Dino Happy Meal Box Changeable (McDonald’s): 1990 Grimace (McDonald’s): 1990 McDonald’s Hot Wheels Thunderbird (Mattel): 1993 Hamburglar (McDonald’s): 1995 Space Jam Bugs Bunny (Warner Brothers): 1996 Patti the Platypus (Ty Beanie Baby): 1996 My Little Pony (Hasbro): 1998 Tamagotchi (Bandai): 1998 Furby (Hasbro): 1999 Hello Kitty (Sanrio): 2013

Coba deh, ada mainan yang pernah kamu beli waktu kecil dulu nggak nih?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait