URtainment

Pakai Vest Bertuliskan Syahadat, Luhan Eks EXO Dikecam Netizen

Griska Laras, Rabu, 3 Juni 2020 13.20 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pakai Vest Bertuliskan Syahadat, Luhan Eks EXO Dikecam Netizen
Image: istimewa

Jakarta – Luhan eks EXO menjadi sorotan netizen akibat pemilihan busana yang ia kenakan belum lama ini. Ia mendapat kecaman dari fans karena menggunakan rompi dengan tulisan syahadat.  

Dari foto yang beredar di media sosial, Selasa (2/6), Luhan terlihat memakai rompi denim dengan metal stiker berupa kalimat tauhid di bagian atas kantongnya.

Melihat hal ini, banyak fans yang merasa kecewa dengan penyanyi yang kini bersolo karier, terutama yang beragama Islam.

Mereka menilai Luhan tidak menghormati agama Islam, sebab syahadat adalah kalimat sakral yang tidak boleh digunakan sebagai aksesoris fashion. Tak sedikit juga yang menuntut permintaan maaf dari penyanyi asal Beijing ini.

“Aku sangat kecewa dan kesal karena Luhan menggunakan syahadat sebagai aksesoris. Aku nggak membenci Luhan, aku cuma mau stylist, desainer dan juga Luhan mendidik diri mereka sendiri sebelum menggunakan kata-kata religius sebagai estetika,” tulis seorang netizen.

1591165401-Screenshot-(59).png

“Kalau kalian orang non-Muslim yang menyalahkan perasaan Muslim atas kejadian ini tolong jangan komentar macam-macam. Itu bukan cuma tulisan Arab. Itu adalah syahadat dan kalian, non-Muslim nggak ngerti betapa menyinggung untuk memakai itu (syahadat) sebagai aksesoris,” komentar yang lain.

Sejumlah netizen juga merasa kecewa karena Luhan memakai ‘rompi syahadat’ itu saat berjalan-jalan  di Cina, negara yang cukup diskriminatif terhadap Muslim.

“Yang buat aku makin kesal, Luhan diizinkan berjalan-jalan dengan syahadat terpampang di bajunya tapi para Muslim Tiongkok tidak diizinkan mengekspresikan agama mereka,” cuit seorang netizen.

Dilansir Koreaboo, kasus pemilihan busana dengan kalimat tauhid ini sudah ditindaklanjuti oleh beberapa penggemar. Mereka mengirim email ke Luhan Studio agar menyelesaikan masalah ini sesegera mungkin.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait