URtrending

Pernyataan Sikap Ramengvrl Lewat Single Ca$hmere

Urbanasia, Senin, 22 Oktober 2018 13.32 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pernyataan Sikap Ramengvrl Lewat Single Ca$hmere
Image: Sumber: Underground Bizniz Club/YouTube

Urban Asia – Rapper perempuan asal Indonesia, Ramengvrl merilis single baru berjudul Ca$hmere (baca: cashmere) bersama label Underground Bizniz Club pada Jumat, 13 Juli lalu. Melalu single Ca$hmere, pemilik nama asli Putri Soeharto ini menyatakan sikapnya mengenai individu yang selalu membuang-buang uang pada kebutuhan tersier dan melupakan kebutuhan dasarnya. “Gue bikin lagu ini lebih ke arah feel-good song gitu. Lebih bercerita, tentang kayak kondisi orang membual tentang dirinya dia sendiri, tapi lebih dengan attitude. Karena gue merasa belakangan ini banyak orang yang punya uang, sering belanja yang mahal-mahal, tapi suka lupa sama kebutuhan dasarnya,” ujar Ramengvrl, seperti yang dilansir dari Antara. Single Ca$hmere dibuat oleh Ramengvrl dengan bantuan produser kepercayaannya, Dexfa, yang juga berperan besar pada single sebelumnya, ‘I’m Da Man’. Ramengvrl juga menyatakan bahwa proses pembuatan yang dilalui pun tidak terlalu rumit. Produser Dexfa langsung membuat beat yang sesuai dengan keinginan Ramengvrl. Setelahnya Ramengvrl langsung mendapatkan inspirasi untuk membuat barisan lirik-lirik eksplisitnya. Judul Ca$hmere berasal dari kata kasmir, atau kain wol halus yang dianggap mewakili kemewahan, sisi glamor, dan dianggap bisa mewakili cerita yang ingin disampaikan Ramengvrl lewat lirik-liriknya. Selain itu, Ramengvrl, Underground Bizniz Club bekerja sama label Juni Records memaksimalkan potensi single Ca$hmere dengan partnership bersama berbagai partner strategis untuk memaksimalkan jangkauan perilisannya. Dikabarkan mereka akan menjalin kerjasama dengan publisis musik di Amerika Serikat, agar musik Ramengvrl bisa menembus pasar musik Amerika. Salah satu yang sudah pasti adalah, single ini akan diputar di situs kolektif musik Ones To Watch www.onestowatch.com. Wah selamat, Ramengvrl! Kalian bisa menonton video klip Ca$hmere di bawah ini:

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait