URtech

Poco M3 Pro 5G Jadi Ponsel 5G Termurah di Indonesia, Harganya?

Afid Ahman, Rabu, 30 Juni 2021 08.36 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Poco M3 Pro 5G Jadi Ponsel 5G Termurah di Indonesia, Harganya?
Image: Poco M3 Pro 5G/Xiaomi

Jakarta - Xiaomi resmi merilis Poco M3 Pro 5G di Tanah Air. Perangkat tersebut menjadi ponsel 5G termurah saat ini di Indonesia, berapa harganya?

Ponsel ini mengusung panel IPS LCD berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz. Dibekali fitur DynamicSwitch yang secara otomatis mengatur refresh rate layar tergantung pada aplikasi atau game yang dijalankan sehingga lebih menghemat penggunaan baterai.

Poco M3 Pro 5G dimodali dengan prosesor MediaTek Dimensity 700 yang dipadukan dengan RAM LPDDR4X serta memori penyimpanan berjenis UFS 2.2. Untuk penopang dayanya, ada baterai jumbo dengan kapasitas 5.000 mAh yang mendukung fitur fast charging 18W.

Soal fotografi, Xiaomi memasang tiga kamera di bagian belakangnya. Komposisinya terdiri dari kamera utama dengan sensor 48MP dan sepasang kamera depth dan makro dengan sensor 2MP. Sementara kamera selfie 8MP saja.

Fitur lainnya yang melengkapi ponsel ini adalah ketersediaannya jack audio 3,5mm, FM Radio, IR Blaster, dan juga NFC.

Ponsel ini tersedia dalam tiga pilihan warna, Power Black, Poco Yellow, dan Cool Blue. Poco M3 Pro 5G di Indonesia dibanderol dengan harga perkenalan online Rp 2,599  juta untuk varian 4 GB/64 GB dan Rp 2,899 juta untuk versi 6 GB/128 GB. 

Xiaomi mulai menjualnya pada 2 Juli mendatang di Lazada, Akulaku, situs resmi Poco pada pukul 10.00 WIB. Sementara untuk offline, terdapat di toko resmi Xiaomi dan Erafone.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait