URnews

Polisi Tangkap Pelaku Ancaman Bom Gedung Capitol AS

Nivita Saldyni, Jumat, 20 Agustus 2021 11.26 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Polisi Tangkap Pelaku Ancaman Bom Gedung Capitol AS
Image: Ilustrasi Gedung Capitol AS. (Dok. United States Capitol Police)

Washington - Gedung Capitol Amerika Serikat (AS) jadi sasaran ancaman bom pada Kamis (19/8/2021) pagi waktu setempat. Polisi pun berhasil menangkap Floyd Ray Roseberry (49), seorang warga Grover, North Carolina yang membuat ancaman tersebut.

Dilansir dari Forbes, sebelum ditangkap Roseberry awalnya memarkir truk pick-upnya di trotoar depan Perpustakaan Kongres AS.

Saat didekati seorang petugas, Roseberry memberitahu kalau dirinya memiliki bom di truk pick-upnya sambil memegang sebuah alat yang tampak seperti pemicu bom. Ia pun mengancam akan meledakkan bom itu di dekat Gedung Kongres AS.

Aksi itu disiarkan secara langsung oleh Roseberry lewat akun Facebook-nya. Ia pun sempat menyatakan bahwa ia tidak sendiri, ada 'lima dari kita tersebar' yang ia sebut selama siaran itu berlangsung. Dalam siaran itu pula, ia mendukung keyakinan anti-pemerintah, termasuk kritik terhadap Presiden Joe Biden.

Kepala Polisi Capitol, J. Thomas Manger mengatakan, Roseberry ditangkap pada Kamis sore. Ia ditangkap usai menyerahkan diri tanpa adanya perlawanan setelah bernegosiasi dengan polisi.

“Ia menyerah dan tidak melakukan perlawanan. Petugas kami mampu menahannya tanpa insiden,” kata Manger dalam konferensi pers, Kamis (19/8/2021).

Manger juga mengungkap, pihaknya menemukan barang-barang yang diyakini untuk pembuatan bom di dalam kendaraan Roseberry. Namun tidak ada satu pun bom yang ditemukan di dalam kendaraan tersebut.

Sementara soal Roseberry yang menyebutkan melakukan aksinya bersama beberapa orang lain, Manger menyebut masih menyelidikinya. Namun ia menyebut tidak ada indikasi Roseberry punya rekan dalam melakukan aksi itu, dua sumber penegak hukum pun mengungkapkan Roseberry tampaknya bertindak seorang diri.

Kini, Polisi Capitol menyatakan bahwa kompleks Gedung Capitol sudah aman. Kendaraan yang digunakan Roseberry telah diamankan dan tak lagi berada di kompleks Capitol.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait