Promosi Youtube, Tagar 'Siwon' dan 'Mas Agung' Jadi Trending Topic Twitter

Jakarta - Bintang KPop Siwon Choi atau Siwon Super Junior kembali menjadi trending topic Twitter nomor satu di Indonesia.
Hal itu setelah penyanyi sekaligus CEO dari Boryung Medicine ini mempromosikan kanal Youtube-nya. Siwon mengajak pengikut di Twitternya untuk menonton, like, dan subscribe video Youtube-nya.
"Yang belum nonton tolong nonton dan like & subscribe ya," tulis Duta UNICEF di Asia Pasifik itu, Selasa (2/6).
Dalam cuitannya, Siwon juga menulis kalau penggemar yang dia sebut sebagai keluarga Indonesia jarang mempromosikan kanal Youtube-nya.
"Katanya keluarga Indonesia jarang mempromosikan... hmm..," lanjut Siwon disertai emoji lega.
Tidak sampai di situ, Siwon juga mengunggah meme receh bertuliskan 'maju lo sini' untuk mempromosikan kanal Youtube-nya.
"Subscribe... pencet like juga..," tulisnya.
Hingga berita ini ditulis, Selasa (2/6), sudah ada 48.3 ribu cuitan yang menanggapi ucapan Siwon itu.
Selain tagar 'Siwon', tagar 'Mas Agung' yang menjadi sebutan Siwon di Indonesia juga menduduki trending topic Twitter nomer lima.