URsport

PSSI: Persipura Gantikan Persija ke Piala AFC 2021

Rezki Maulana, Senin, 21 Desember 2020 08.01 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
PSSI: Persipura Gantikan Persija ke Piala AFC 2021
Image: Twitter@persipura63

Jakarta - Polemik penunjukkan Persija Jakarta sebagai wakil Indonesia di Piala AFC 2021 selesai. Ini setelah PSSI menunjuk Persipura Jayapura sebagai penggantinya.

Sebelumnya PSSI menunjuk Bali United sebagai juara Liga 1 2019 dan Persija sebagai runner-up Piala Indonesia 2019 sebagai wakil Indonesia di Piala AFC. Persija menggantikan PSM Makassar yang tidak lolos verifikasi AFC.

Masuknya nama Persija sebagai wakil Indonesia di Piala AFC mengundang kontroversi karena menurut status AFC, PSSI harusnya menentukannya berdasarkan peringkat klub di Liga 1. Ketika PSM tidak lulus verifikasi, maka Persebaya Surabaya sebagai runner-up liga musim lalu harusnya jadi pengganti.

Tapi, Persebaya juga tidak lulus verifikasi sehingga jatah diberikan kepada peringkat ketiga Persipura, yang notabene lolos verifikasi AFC. Awalnya PSSI menunjuk Persija karena menganggap itu sebagai "hadiah" untuk partisipasi mereka di Piala Indonesia.

Sayang, hal itu berbenturan dengan aturan AFC dan Persija harus gigit jari. PSSI pada Minggu (20/12/2020), akhirnya menyatakan Persipura jadi pengganti PSM untuk playoff Piala AFC 2021.

"AFC memahami maksud dan tujuan PSSI yang memilih Persija sebagai runner up Piala Indonesia 2018/2019. Namun AFC ingin klub yang bermain di AFC Cup 2021 harus sesuai Entry Manual AFC Club Competition 2021 terkait Sporting Criteria," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI Yunus Nusi dalam keterangan resminya.

"Persija ditetapkan oleh PSSI karena kami menjaga keterwakilan klub Indonesia yang bermain di AFC Cup melalui slot Piala Indonesia. Karena memang AFC juga menyetujui bahwa juara Piala Indonesia mendapatkan slot bermain di AFC Cup," sambungnya.

"Namun karena PSM Makassar tidak lolos lisensi klub profesional tahun 2020, Exco PSSI memutuskan memilih Persija yang notabene runner up Piala Indonesia 2018/2019."

Persipura juga sudah memastikan kabar ini seraya menyebut PSSI sudah meminta maaf kepada mereka atas kelalaiannya. Berbeda dengan Persipura, Bali United langsung tampil di fase grup.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait