URoto

Puluhan Kendaraan Baru Bakal Meluncur Perdana di GIIAS 2022

Fitri Nursaniyah, Rabu, 10 Agustus 2022 18.59 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Puluhan Kendaraan Baru Bakal Meluncur Perdana di GIIAS 2022
Image: GIIAS Surabaya 2021 di Grand City Convex. (Ist)

Jakarta - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 yang akan berlangsung pada 11-21 Agustus 2022 di ICE BSD, Tangerang, Banten, patut dinantikan.

Hal ini karena pengunjung akan dimanjakan dengan peluncuran perdana sekitar 30 kendaraan dari merek berbeda yang ikut berpartisipasi di pameran tersebut.

"Kami sudah mendapatkan info bahwa ada lebih dari 30 kendaraan akan launching di pameran GIIAS,” ucap Project Director Seven Events, Agus Pribadi dikutip ANTARA, Rabu (10/8/2022).

Peluncuran perdana kendaraan di GIIAS 2022 nanti termasuk kendaraan jenis listrik loh, Urbanreaders! Ini juga sebagai bentuk dukungan agar masyarakat Indonesia segera beralih ke kendaraan listrik.

Adapun beberapa merek mobil yang akan meluncurkan kendaraan mereka untuk pertama kalinya di GIIAS 2022 yaitu Toyota lewat mobil listrik bZ4x, Suzuki lewat S-Presso dan Baleno-nya, Hyundai lewat Hyundai Stargazer-nya, hingga Honda lewat Honda WR-V. Sebelumnya Honda SUV berbasis Honda Jazz itu telah dijual di pasar India.

GIIAS 2022 akan diikuti oleh 25 merek kendaraan yaitu Audi, BMW, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, dan UD Trucks.

Selain roda empat, merek kendaraan roda dua juga akan hadir di GIIAS 2022 yakni Alva, AHM, Benelli, CF Moto, Keeway, Pacific Bike, Segway, Selis, SM Motor, SYM, dan Wmoto. Tak lupa, lebih dari 100 merek dari industri pendukung juga akan berpartisipasi.

Ilectra Motor Group (IMG) sebagai pendatang baru di industri kendaraan listrik Indonesia, turut hadir sebagai sponsor GIIAS 2022 Jakarta dengan memperkenalkan merek barunya, Alva.

“Pengunjung GIIAS tahun ini akan menjadi yang pertama menyaksikan sekaligus mencoba produk kami, yang terintegrasi dengan ekosistem dan kami bangun khusus untuk para pengguna,” kata Purbaja selaku Presiden Direktur IMG melalui keterangan tertulisnya.

“Kami harap Alva dapat memberikan solusi mobilitas bagi konsumen, serta menambah warna pada industri kendaraan listrik Tanah Air khususnya 2-wheeler vehicle,” sambungnya.

Buat kamu yang berminat mengunjungi GIIAS 2022, silahkan membeli tiket secara online di aplikasi Auto360 atau website resmi GIIAS. Tiket hanya tersedia secara online dan tidak ada sistem on the spot (OTS). 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait