URtainment

Rayakan HUT 46, WARKOP DKI Bikin Film Kartun

Dilla Sufianita, Sabtu, 7 September 2019 13.00 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Rayakan HUT 46, WARKOP DKI Bikin Film Kartun
Image: YouTube Falcon

Jakarta - Selain akan menggelar mega premier 'Warkop DKI Reborn 3' hari ini (7/9) dengan harga tiket Rp 5 ribu saja, ternyata WARKOP DKI juga merilis film pendek berbentuk kartun lho untuk memperingati HUT yang ke 46.

Film pendek berbentuk kartun ini menceritakan tentang kegaduhan di sebuah salon dan aksi saling tembak menembak dikarenakan seekor tikus yang kabur.

Rako Prijanto, sutradara Warkop DKI Reborn berharap dengan adanya Warkop DKI versi kartun, diharapkan bisa diterima juga oleh anak-anak.

Baca Juga: Asyik, Nonton Warkop DKI Reborn Cuma Bayar Rp 5 Ribu

Film pendek yang berdurasi 1.44 menit itu telah diunggah pada kanal YouTube milik Falcon pada tanggal 5 September 2019. Dan kini sudah ditonton puluhan ribu penonton.

Penasaran bagaimana kekocakan aksi Warkop DKI dalam versi kartunnya? Yuk, simak selengkapnya di channel Falcon Pictures di YouTube berikut ini.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait