URsport

Real Madrid Lagi Jeblok, Zidane Malah Positif COVID-19

Rezki Maulana, Sabtu, 23 Januari 2021 11.03 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Real Madrid Lagi Jeblok, Zidane Malah Positif COVID-19
Image: Zinedine Zidane positif COVID-19 (@BRFootball/Twitter)

Madrid - Sial betul nasib Real Madrid musim ini. Lagi dalam tren buruk di awal tahun, El Real mendapati pelatihnya Zinedine Zidane positif COVID-19. Duh!

Madrid lagi dalam sorotan setelah performa buruk di awal 2021 ini. Mereka cuma sekali menang dari lima pertandingan terakhirnya, termasuk dikalahkan tim divisi tiga Alcoyano di babak 32 besar Copa del Rey kemarin.

Selain itu, Madrid pekan lalu juga dikalahkan Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol. Di LaLiga pun, Madrid sudah tertinggal tujuh poin dari Atletico Madrid di puncak klasemen yang masih menyimpan satu pertandingan sisa.

Periode buruk ini jelas membuat posisi Zidane sbeagai pelatih El Real terus digoyang dan dia harus segera membangkitkan tim jika tak ingin dipecat. Tapi, di tengah spekulasi masa depannya, Zidane malah terpapar virus corona.

Dari keterangan resmi klub, Jumat (22/1/2021), Zidane mengetahui hasil tes usap rutin beberapa jam sebelum konferensi pers jelang duel kontra Alaves di LaLiga.

"Real Madrid C.F melaporkan bahwa pelatih kami Zinedine Zidane dites positif COVID-19," ujar keterangan resmi klub.

Belum diketahui apakah Zidane bergejala atau tidak, yang pasti dia harus menjalani isolasi sesuai protokol kesehatan Spanyol. Dia akan absen saat Madrid menyambangi Alaves, Minggu (24/1/2021) dini hari WIB.

Setelah itu, Madrid masih akan menjamu Levante (30/1) lalu Huesca (6/2), Getafe (10/2), dan Valencia (14/2). Lima laga itu kemungkinan akan dilewati Zidane jika mampu melewati periode 14 hari karantina.

Davide Bettoni selaku asisten Zidane akan mengambilalih tim sementara waktu, termasuk kewajiban media yang menyertai.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait