URsport

Resmi! UEFA Hapus Aturan Gol Tandang

Rezki Maulana, Jumat, 25 Juni 2021 12.20 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Resmi! UEFA Hapus Aturan Gol Tandang
Image: uefa.com

Nyon - Ada yang baru di kompetisi antarklub Eropa musim depan. UEFA resmi menghapus aturan gol tandang.

Aturan gol tandang ini memang sudah lama jadi kontroversi karena kadang merugikan satu tim, dan menguntungkan tim lainnya.

Bahkan beberapa pelatih top terutama Arsene Wenger mendesak agar aturan itu dicabut.

Nah, UEFA mendengarkan usulan tersebut. Lewat rapat yang digelar oleh Komite Kompetisi Klub UEFA dan Komite Sepakbola Wanita UEFA, dan Komite Eksekutif UEFA, diputuskan bahwa aturan itu tidak alan dipakai lagi mulai musim 2021/2022.

Jika agregat seimbang dari dua leg, bakal ada tambahan waktu 2x15 menit, tanpa mempertimbangkan banyaknya gol tandang.

Ini berlaku di Liga Champions, European Super League, European Conference League, dan Liga Champions Wanita.

Penghapusan gol tandang ini tidak cuma berlaku di fase gugur. Menurut UEFA, gol tandang juga tidak dipakai lagi saat menentukan peringkat di fase grup andai ada dua atau lebih tim dengan poin sama. Produktivitas gol jadi kriteria utama.

"Dampak dari aturan tersebut (gol tandang) sekarang bertentangan dengan tujuan awalnya karena, pada kenyataannya, aturan itu sekarang menghalangi tim tuan rumah - terutama di leg pertama - untuk menyerang," kata presiden UEFA Aleksander Ceferin di situs resmi federasi.

"Karena mereka takut kebobolan gol yang akan memberi lawan keuntungan besar."

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait