URedu

Resmi, UN 2020 Dibatalkan!

Ardha Franstiya, Selasa, 24 Maret 2020 13.42 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Resmi, UN 2020 Dibatalkan!
Image: Mendikbud, Nadiem Makarim. (ANTARA)

Jakarta - Hasil pembahasan mengenai pengadaan Ujian Nasional (UN) 2020 sudah keluar tuh urbanreaders.

Bahasan ini digelar melalui rapat terbatas (ratas) yang dipimpin langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini, Selasa (24/3).

Hasilnya, pemerintah memutuskan UN 2020 ditiadakan alias dibatalkan! Hal tersebut bertujuan untuk melindungi peserta didik dari wabah virus corona atau Covid-19 di Indonesia.

“Setelah kami pertimbangkan dan diskusi dengan Presiden dan instansi di luar, kami putuskan membatalkan Ujian Nasional 2020,” ujar Nadiem Makarim setelah mengikuti ratas melalui Video Conference dengan topik Kebijakan UN Tahun 2020 di Jakarta, Selasa (24/3) sebagaimana dikutip Antara.

Baca Juga: Hasil Ratas Tentukan Penundaan UN 2020, Presiden Keluarkan 3 Opsi

Sementara itu, Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman mengatakan keputusan pembatalan UN 2020 bertujuan menyelamatkan kesehatan rakyat termasuk peserta didik dari bahaya Covid-19.

"Keputusan ini sebagian dari sistem respons wabah Covid-19 yang salah satunya adalah pengutamaan keselamatan kesehatan rakyat," jelas Fadjroel lewat keterangan resminya, Selasa (24/3).

Pembatalan UN juga menjadi dorongan kebijakan social distancing (pembatasan interaksi sosial) yang sedang digencarkan pemerintah di tengah pandemi virus corona.

Pembatalannya sendiri berlaku untuk tingkat sekolah menengah atas (SMA) atau sekolah menengah Pertama (SMP) atau setingkat madrasah tsanawiyah (MTs), dan sekolah dasar 9SD) atau setingkat madrasah ibtidaiyah (MI).

Berdasarkan jadwal seharusnya, pelaksanaan UN tingkat SMA/MA akan dilaksanakan pada tanggal 30 Maret sampai dengan 2 April 2020, sedangkan SMP/MTs mulai 20 hingga 23 April.

 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait