Beautydoozy

Review Body Care dari Skin Soul by Amanda Manopo, Beneran Bisa Atasi Kulit Kusam?

Kintan Lestari, Selasa, 15 Maret 2022 13.26 | Waktu baca 5 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Review Body Care dari Skin Soul by Amanda Manopo, Beneran Bisa Atasi Kulit Kusam?
Image: Skin Soul Brightening Body Serum dan Body Lotion. (Anisa/Urbanasia)

Jakarta - Berada di ruangan ber-AC dalam waktu yang lama sering kali membuat kulit menjadi kusam. Belum lagi ditambah intensitas cuci tangan yang sering, kulit jadi semakin kering.

Salah satu cara mengatasi kulit kering bisa dengan mengaplikasikan body lotion atau body serum. Nah, Urbanasia berkesempatan nih mencoba dua produk body care dari brand Skin Soul by Amanda Manopo, yakni Skin Soul Brightening Body Lotion dan Skin Soul Brightening Body Serum.

Dua produk body care dari brand skincare milik Amanda Manopo ini mengklaim bisa melembapkan dan mencerahkan warna kulit. Apakah benar demikian? Simak review Urbanasia di bawah ini ya!

SKIN SOUL BRIGHTENING BODY SERUM

Kemasan

Dari segi kemasan, body serum dari Skin Soul mirip dengan body serum dari brand lain. Bedanya hanya dari warna saja. Body serum ini didominasi warna putih dan coklat keemasan, baik dari tampilan bungkus luar produk, kemasan produknya, maupun tulisan.

Di produk ini, informasi yang tertera di bungkus kemasan dan kemasan produknya sama, ditulis dengan warna hitam yang kemudian jadi terlihat menonjol di tengah dominasi warna putih dan coklat keemasan.

Tulisan di produk juga simpel dan langsung ke informasi. Tampak depan terlihat ada nama brand, nama produk, kandungan dalam produk, ukuran produk, dan tulisan dalam bahasa Korea. Sementara bagian belakang ada tulisan fungsi produk, cara pakai, dan ingredients.

Untuk kemasan, body serum ini berukuran besar, yakni 175 ml, dengan bentuk tube. Jadinya agak makan tempat di tas kalau dibawa berpergian. Lebih baik untuk di rumah saja, atau kalau tidak dibawa ke kantor dan tinggalkan di meja kerja. 

1647324374-body-serum-skinsoul.jpgSumber: Skin Soul Brightening Body Serum. (Anisa/Urbanasia)

Kandungan

Dari packaging sudah terlihat kalau kandungan utama body serum ini adalah Snail Filtrate, Niacinamide, Glutathione, Hydrolyzed Collagen, Caviar Extract, Vitamin E, dan Pro Vit. B5. Tapi selain itu ada juga kandungan Shea Butter, Panax Gingseng Root Extract, dan Panthenol. 

Bahan-bahan kandungan tersebut memang baik untuk melembapkan dan mencerahkan kulit seperti yang diklaim di kemasannya. Tapi selain bisa mencerahkan dan melembapkan, vitamin E di dalamnya juga bisa sebagai antioksidan untuk kulit. Lalu Pro Vit. B5 bisa untuk meregenerasi kulit.

Tekstur

1647324397-tekstur-body-serum.jpgSumber: Tekstur Skin Soul Brightening Body Serum. (Dok. Urbanasia)

Tekstur Skin Soul Brightening Body Serum kalau hanya dilihat kelihatannya rich banget. Tapi begitu disapukan ke kulit, teksturnya tuh ringan banget. Jadi di tangan nggak terasa berat atau lengket. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait