URnews

Satu Pengunjung Kena Virus Corona, Shilla Duty Free Seoul Tutup Sementara

Dilla Sufianita, Minggu, 2 Februari 2020 21.21 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Satu Pengunjung Kena Virus Corona, Shilla Duty Free Seoul Tutup Sementara
Image: Shilla Duty Free /Flickr

Seoul - Penyebaran virus corona membuat resah banyak orang, termasuk salah satu pusat perbelanjaan besar di Korea Selatan, Shilla Duty Free.

Shilla Duty Free ditutup sementara pada hari Minggu. Bukan tanpa alasan, pihak pengelola mengetahui ada seorang pelanggan yang terinfeksi virus corona pernah dua kali berbelanja di sana.

Lalu siapa pengunjung tersebut? Yonhap menyebutkan kalau seorang pria berusia 49 tahun dari China yang juga pemandu wisata mengunjungi Shilla Duty Free pada 20 dan 27 Januari. Ia tiba di Seoul lewat Bandara Internasional Gimpo tanggal 19 Januari. Menurut laporan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea, ia terjangkit virus setelah berkenalan dengan orang Jepang yang terinfeksi di China.

Baca Juga: Virus Corona Belum Usai, Flu Burung Kembali 'Menyapa' Cina

Ada 15 kasus infeksi virus corona di Korea Selatan. Kekhawatiran ini pun membuat Shilla Duty Free melakukan pencegahan dengan desinfeksi dan penutupan.

Belum ada kabar kapan pusat perbelanjaan di Shilla Hotel ini akan dibuka lagi.

Sebelumnya, Shilla Duty Free pernah menutup tokonya di Pulau Jeju pada 2015 di tengah wabah virus Middle East Respiratory Syndrome (MERS).

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait