URedu

Sebelum Liburkan Mahasiswa, ITS Pastikan Sistem Perkuliahan Online Siap Dulu

Nivita Saldyni, Minggu, 15 Maret 2020 18.05 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Sebelum Liburkan Mahasiswa, ITS Pastikan Sistem Perkuliahan Online Siap Dulu
Image: Humas ITS

Surabaya - Merebaknya wabah virus corona di Indonesia membuat sejumlah universitas di Indonesia meliburkan mahasiswanya, namun berbeda dengan Institut Teknologi 10 Nopember (ITS) Surabaya.

Sekretaris ITS Dr Suhartono mengaku pihaknya tengah menyiapkan proses kuliah secara online, sebelum memutuskan untuk meniadakan kegiatan perkuliahan di kampusnya.

"Jadi bisa mengikuti kuliah di tempat masing-masing, termasuk dosennya. Jadi, mahasiswa dan dosen tidak perlu mendatangi suatu tempat untuk presensi. Hanya perlu lewat ponsel, selama ini sudah jalan (presensi daring) hanya saja dilakukan di kelas," katanya di sela-sela wisuda ITS, Sabtu (14/3/2020) lalu.

Bukan hanya proses perkuliahan saja, nantinya konsultasi dengan dosen juga akan dilakukan secara online. Sehingga komunikasi antar mahasiswa dan dosen lebih fleksibel.

"Whatsapp grup juga kerap dilakukan dengan mahasiswa untuk bimbingan. Ada google class room atau share ITS. Tim daring kami juga sudah ada," imbuhnya. 

Sementara, soal peniadaan perkuliahan, Suhartono mengaku masih menunggu instruksi lanjutan dari pemerintah.

Sedangkan untuk tamu dan kunjungan dari berbagai daerah, pihaknya mengaku telah membatasinya sejak beberapa waktu lalu.

"Tamu dari luar juga dibatasi, baik dalam maupun luar negeri. Yang paling banyak biasanya kunjungan dari SMA/SMK dan sejak tiga hari lalu kami sudah kami tiadakan," katanya. 

Ia pun mengaku, beberapa agenda yang melibatkan banyak massa juga telah dibatalkan.

Mulai dari bursa karir, konferensi dan talkshow, hingga wisuda yang harusnya digelar Minggu (15/3/2020) turut kena imbasnya.

Suhartono menegaskan, langkah ini diambil untuk mengantisipasi penyebaran virus corona di lingkungan kampusnya.

Bahkan untuk memastikan ITS tetap bersih, selama perkuliahan dialihkan ke sistem online nantinya seluruh wilayah kampus akan disemprotkan disinfektan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait