Sebelum Maju ke Babak Grand Final Piala Presiden Esports, Lakukan Persiapan Ini Gamers!

Urban Asia “ Sebelum mampu lanjut ke babak Grand final Piala Presiden Esports 2019 pada bulan Maret mendatang di Jakarta. Kita mau kasih beberapa poin penting nih untuk kamu dan tim lakukan. Gimana sih cara mempersiapkan gamer secara fisik dan mental agar tampil prima di turnamen esports? Sebagian besar kompetisi memiliki bermacam-macam gangguan tuh, entah dari penonton atau keadaan sekitar arena kompetisi. Sebelum turnamen dan cara mempersiapkanPemain esports bukan seperti atlet-atlet cabang olahraga lainnya, ia hanya duduk di kursi dan bermain game, nyaris gak bergerak kecuali jari-jari mereka.Seorang gamer professional memiliki performa tinggi yang gak hanya harus jago bermain game, tapi juga mampu menahan seluruh tekanan saat menjalani latihan dan saat bermain di pertandingan.Atlet-atlet esports lebih fokus memikirkan kondisi fisik mereka agar mampu menampung segala tekanan.Meditasi dan memulai dengan rutinitas pra-pertandingan unik kamu sendiri juga dapat membantu untuk rileks dan menenangkan saraf-saraf sebelum naik ke atas panggung kompetisi.Mengkonsumsi makanan bergizi juga dapat membantu menambah waktu reaksi lebih cepat dan pikiran lebih jernih. Memakan jenis makanan mengandung gula secara berlebih merupakan suatu yang kontra produktif.Istirahat yang cukup, seenggaknya 6 sampai 8 jam secara terus menerus. Jika kamu ingin juara, jangan pernah kompromi pada aspek kesehatan diri kamu sendiri. Selama turnamenKetika turnamen dimulai, selalu ada kondisi maupun situasi yang datang secara gak terduga.Untuk mengatasi itu, kamu harus mampu beradaptasi dengan perubahan rencana tersebut dan mengikuti arus yang memungkinkan kamu untuk menang.Selama mengalami masalah, lakukan komunikasi secara terbuka antara rekan satu tim dan pelatih akan sangat penting untuk kesuksesan kamu.Selalu siap untuk membicarakan semuanya dan membawa semua orang di tim agar sejajar. Jangan terlalu cepat mengkritik rekan tim kamu ketika mereka melakukan kesalahan dan belajar mengelola emosi dalam tim.Selalu memiliki tujuan akhir yang jelas untuk turnamen dan fokus untuk tetap di jalur agar dapat meminimalkan gangguan yang bakal muncul. Jadilah bagian dari tim dan tetap positif meskipun menghadapi kesulitan.Pada intinya, tim yang lebih siap akan berada di podium tertinggi.