URstyle

Sejarah Perkembangan Jeans, Fashion Item yang Tak Lekang Zaman

Fitri Nursaniyah, Senin, 3 Oktober 2022 14.39 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Sejarah Perkembangan Jeans, Fashion Item yang Tak Lekang Zaman
Image: Celana jeans. (PIXABAY/Pezibear)

Jakarta - Celana jeans jadi fashion item yang mungkin dimiliki oleh semua orang, entah pria atau wanita, orang dewasa hingga anak-anak.

Menurut sejarah, penggunaan nama 'jeans' sebagai fashion item dimulai sejak tahun 1800, ketika katun twill mulai dipakai sebagai bahan membuat celana panjang.

Dikutip Vogue, Senin (3/10/2022), denim atau kita kenal sebagai jeans biru dibuat pertama kali menggunakan katun twill. Fashion item ini diproduksi di Kota Nimes, Prancis. Barulah saat memasuki abad 20, 'jeans' ini dipatenkan sebagai istilah untuk menggambarkan celana denim.

Nah, jeans yang kita kenal saat ini biasanya terbuat dari kain denim celup indigo yang memiliki saku pada bagian depan-belakang. Jeans klasik model ini dibuat pertama kali oleh penjahit Jacob Davis dan pemilik grosir kain di San Fransisco, Levi Strauss.

Baca Juga: DIY Bleaching Kemeja Jeans, Tampak Beda Seperti Baru

1664782273-celana-jeanss.pngSumber: Celana jeans. (PIXABAY/2goldi)

Untuk menggambarkan seberapa populer jeans pada masa itu, jeans Lee Union-Alls adalah pakaian standar yang digunakan para pekerja perang.

Memasuki tahun 1920, jeans makin populer karena masuk dunia Hollywood. Banyak aktor mengenakan celana jeans koboi seperti John Wayne dan Gary Cooper. Jeans pun mulai dianggap sebagai pakaian santai yang bisa digunakan di akhir pekan, tak terlepas oleh pria maupun wanita.

Jeans sempat melekat pada kaum pemberontak. Bermula pada tahun 1950-an, ketika Marlon Brando dan James Dean mulai mempopulerkan gaya remaja berpakaian denim. Jeans juga mulai dipakai oleh bintang rock n'roll, kubu anti-perang (1960-an), hingga kubu yang mendukung kelas pekerja (1970-an). Kaum feminis juga memanfaatkan jeans sebagai simbol kesetaraan gender.

Dalam perkembangannya, jeans kini diproduksi untuk kelas-kelas khusus. Ada jeans khusus kelas atas yaitu Jeans Buffalo 70 Fiorucci yang harganya selangit.

1664782488-celana-jeansss.pngSumber: Ilustrasi celana jeans. (PIXABAY/jarmoluk)

Calvin Klein ikut andil memperkenalkan jeans ini ke kalangan kelas atas. Mereka menampilkan jeans di runway pada tahun 1976. Selanjutnya desainer Gloria Vanderbilt menciptakan model jeans hit pada tahun 1979, desainnya berhasil membuat jeans memiliki citra lebih menarik.

Memasuki tahun 1990-an, rumah mode seperti Versace, Dolce & Gabbana, dan Dior mulai ikut-ikutan memasuki pasar jeans.

Dalam beberapa dekade, gaya jeans juga terus berkembang di dalam kelompok tertentu. Misalnya pada tahun 1990-an awal, jeans identik dengan model longgar yang dipakai para bintang hip-hop.

Seiring berjalannya waktu, banyak inovasi pada celana jeans mulai dari warna, perbaikan desain, motif, hingga mengganti kancing dengan ritsleting.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait