URsport

Setelah Bikin 100 Gol di Timnas Portugal, Ronaldo Kok Malah Seret?

Rezki Maulana, Selasa, 13 Oktober 2020 10.40 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Setelah Bikin 100 Gol di Timnas Portugal, Ronaldo Kok Malah Seret?
Image: Twitter @GOAL

Paris - Cristiano Ronaldo bulan lalu baru saja melewati torehan 100 gol bareng Timnas Portugal. Tapi, setelah itu, Ronaldo malah sulit bikin gol untuk negaranya. Kenapa?

Ronaldo kini sudah mencetak 101 gol untuk Portugal sejak September lalu. Ini setelah Ronaldo memborong dua gol kemenangan tanpa balas Portugal di kandang Swedia pada laga UEFA Nations League.

Dua gol itu membuat Ronaldo cuma berjarak delapan gol lagi dari mantan pemain Timnas Iran, Ali Daei, yang sudah bikin 109 gol, rekor terbanyak sejauh ini.

Nah peluang itu sebenarnya terbuka pada jeda internasional bulan ini karena ada tiga pertandingan yang dilalui Ronaldo bareng Portugal. Satu laga pertama adalah friendly kontra Timnas Spanyol.

Sayangnya Ronaldo gagal bikin gol meski bermain 73 menit dan skor akhirnya 0-0. Empat hari kemudian, Ronaldo punya kans untuk menambah golnya lagi saat tandang ke Stade de France, Senin (12/10/2020) dini hari WIB menghadapi juara dunia Prancis.

Ronaldo lagi-lagi mejan karena dia tidak bisa bikin gol dan laga harus tuntas dengan skor kacamata. Itu artinya Ronaldo belum bisa membobol gawang Prancis dari lima kali kali pertemuan.

Padahal Ronaldo punya rekor oke saat menghadapi timnas berperingkat 10 besar FIFA saat ini, yakni 10 gol. Kini Ronaldo punya kesempatan membayar lunas kegagalannya itu saat Portugal menjamu Swedia 14 Oktober.

Bisakah Ronaldo menyudahi puasa gol di dua laga sekaligus membawa Portugal menang? Kita tunggu saja.

Tak cuma Prancis vs Portugal yang berakhir tanpa gol, dua laga UEFA Nations League di saat bersamaan yang melibatkan tim besar juga berakhir 0-0, yakni Polandia vs Italia lalu Bosnia-Herzegovina vs Belanda.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait