URnews

Sindir Pemimpin FPI Rizieq Shihab, Dahnil Anzar Diserang Netizen

Ika Virginaputri, Sabtu, 17 April 2021 13.59 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Sindir Pemimpin FPI Rizieq Shihab, Dahnil Anzar Diserang Netizen
Image: Dahnil Anzar Simanjuntak (AntaraFoto//Indra Arief Pribadi)

 

Jakarta  -  Tagar #DahnilAnzarSongong jadi trending topic di media sosial. Keriuhan berawal dari status ucapan selamat ulang tahun untuk Kopassus (Komando Pasukan Khusus) di laman Facebook bercentang biru dengan nama Dahnil Anzar Simanjuntak. 

Postingan tersebut lantas mendapat tanggapan seorang warganet yang menanyakan sikap TNI sehubungan dengan pembersihan spanduk Rizieq Shihab, November 2020 lalu. Si pemilik akun Facebook membalasnya dengan nada sinis.

Screenshot FB Dahnil.jpgSumber: Tangkapan layar Facebook Dahnil Anzar Simanjuntak

Dia mengungkapkan bahwa walau dulu mereka satu kubu di pihak Prabowo Subianto saat Pilpres 2019, namun Rizieq Shihab tak pernah membantu hak-haknya. 

Komen-komen tersebut sudah hilang dari akun Facebook milik Dahnil Anzar, namun tangkapan layarnya sudah beredar luas dan menjadi viral di media sosial. Karena hal ini, Dahnil yang menuliskan ‘juru bicara Prabowo Subianto’ di profil Facebook itu lantas jadi bahan hujatan netizen. 

Netizen menganggap Dahnil merendahkan dan menghina ulama, kacang lupa pada kulit, pengkhianat, penjilat penguasa dan tidak bijaksana karena komentarnya memecah belah umat. Sampai berita ini diturunkan, si pemilik laman Facebook Dahnil Anzar Simanjuntak belum memberikan tanggapan apa pun tentang kejadian ini. 

Nama Dahnil Anzar Simanjuntak dikenal sebagai mantan ketua umum pengurus pusat Pemuda Muhammadiyah periode 2014-2018. Bersama pemimpin FPI Rizieq Shihab, Dahnil mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2019. Bahkan Dahnil lah yang mengusulkan kepulangan Rizieq Shihab dari Arab Saudi sebagai syarat rekonsiliasi politik pascapilpres antara kubu Jokowi dan kubu Prabowo. 

 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait