URtrending

Siti Badriah Jalani Pemeriksaan Terkait Kasus MeMiles

Nivita Saldyni, Senin, 3 Februari 2020 14.15 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Siti Badriah Jalani Pemeriksaan Terkait Kasus MeMiles
Image: Siti Badriah. (Instagram @sitibadriahh)

Surabaya - Pedangdut Siti Badriah alias Sibad akhirnya penuhi panggilan penyidik Subdit Indagsi Ditreskrimsus Polda Jatim sebagai saksi dalam kasus investasi bodong MeMiles, Senin (3/2/2020).

Sibad tiba di Mapolda Jatim, Surabaya sekitar pukul 09.00 WIB dan telah menjalani pemeriksaan selama 1,5 jam dengan dicecar 28 pertanyaan.

"Sibad tidak ikut menjadi member MeMiles termasuk top up," kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko saat menemani Sibad usai jalani pemeriksaan.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Siti Badriah. Ia mengaku memang pernah ditawari jadi member, tapi ditolaknya.

Baca juga: Anak Johny Indo, Tersangka MeMiles Hadiri Pemakaman Sang Ayah

“Kalau ditawari ya namanya mereka kayak punya suatu promosi segala macem. Ya semua orang di situ pasti ditawarin lah,” kata Sibad usai pemeriksaan.

"Kalau aku nggak ikutan investasi dan nggak ikutan terlibat apapun. Aku hanya mengisi acara 5 Desember 2019 lalu, ini hanya sekali saja,” imbuhnya.

Namanya Sibad pun semakin menambah daftar panjang artis yang menjadi saksi kasus MeMiles.

Kehadiran Siti Badriah sebagai saksi ini menyusul 8 publik figur lainnya, yaitu Eka Deli, Marcello Tahitoe, Adjie Notonegoro, Pinkan Mambo, Tata Janeeta, Regina, hingga anggota keluarga Cendana Ari Sigit dan istrinya.

Baca juga: Terima Job dari MeMiles, Pinkan Mambo: Lumayan Buat Cicilan Mobil

Kini, jelang tuntasnya pengerjaan berkas perkara pemeriksaan (BAP) kasus investasi ilegal MeMiles milik PT Kam And Kam, penyidik berhasil mengamankan barang bukti uang tunai senilai Rp 136 miliar, 24 mobil, dan barang lainnya.

Polda Jatim juga telah menahan lima orang tersangka. Mereka adalah bos PT Kam and Kam, Kamal Taracan dan Suhanda, motivator sekaligus perekrut artis Martini Luisa, Tim IT MeMiles Prima Hendika, dan pengatur reward member Sri Wiwit.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait