URnews

Soal Poster Penyambutan Mahasiswa Baru, UI: Sudah Dikerjakan dengan Serius

Griska Laras, Rabu, 16 Juni 2021 11.02 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Soal Poster Penyambutan Mahasiswa Baru, UI: Sudah Dikerjakan dengan Serius
Image: Poster Mahasiswa Baru UI Dihujat Netizen. (Twitter @univ_indonesia)

Jakarta - Universitas Indonesia belakangan menjadi sorotan netizen setelah memposting poster penerimaan mahasiswa baru jalur SBMPTN 2021 di media sosial.

Poster tersebut dinilai memiliki desain yang tidak lazim, menampilkan sejumlah mahasiswa UI berjaket kuning dengan latar awan dan langit biru cerah dengan kata sambutan 'Selamat Datang Mahasiswa Baru Jalur SBMPTN 2021'.

Tak lama setelah diposting, poster itu viral dan menuai beragam respons. Ada yang menyebutnya mirip poster sinetron, ada pula yang menganggapnya mirip poster duka.

"Sudah saatnya ui membuka fakultas seni rupa," cuit salah satu netizen.

"Kenapa fotonya macem ala poster sinetron min," balas yang lain.

Pihak Universitas Indonesia pun buka suara soal viralnya poster penerimaan mahasiswa baru ini. Kepala Humas Universitas Amelita Lusia mengatakan desain poster tersebut memang sengaja dibuat seperti itu.

Dia juga menjelaskan poster tersebut sudah direncanakan dengan penuh perhitungan.

"Kami merencanakannya dengan perhitungan dan tentu dikerjakan dengan serius, meski kesannya bermain-main," kata Amelita Lusia kepada Urbanasia, Rabu (16/6/2021).

Lusia juga menjelaskan persepsi publik terhadap desain poster penerimaan mahasiswa baru berbeda-beda. Meski ada yang merespons negatif, tak sedikit pula yang mengapresiasi dan meniru desain poster tersebut.

"Persepsi publik bisa berbeda-beda, namun dari monitoring media kami melihat banyak yang merespons positif. Bahkan tadi malam kami lihat sudah ada yang meniru membuat poster ala 'sekelas UI'. Tentu kami tidak akan terus-menerus membuat yang demikian," pungkasnya. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait