URsport

Klasemen Sementara SEA Games 2021, Indonesia Tempati Posisi Kedua

Itha Prabandhani, Sabtu, 14 Mei 2022 15.44 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Klasemen Sementara SEA Games 2021, Indonesia Tempati Posisi Kedua
Image: Tim dayung di SEA Games 2021 (Seagames2021.com)

Jakarta – Indonesia menempati posisi kedua dalam klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2021, per Sabtu 14 Mei 2022 pukul 15.00 WIB. Total perolehan medali yang sudah didulang adalah 31 medali, yang terdiri dari 13 medali emas, 15 medali perak, dan 3 medali perunggu.

Posisi ini telah menempatkan Indonesia di atas Malaysia, meski sama-sama memperoleh 13 medali emas. Namun, jumlah medali perak yang diraih Malaysia tak sebanyak Indonesia, yaitu 5 medali.

Sementara itu, posisi teratas masih ditempati oleh tuan rumah, yaitu Vietnam dengan 31 medali emas, 18 medali perak, dan 26 medali perunggu. Tambahan medali emas disumbang oleh beberapa cabang olahraga seperti dayung dan wushu.

Selain itu, Indonesia juga menambah medali perak dari cabang triathlon nomor individual putri (Inge Prasetyo), dayung Women's Lightweight Double Sculls (Melani Putri/Mutiara Rahma), wushu dari nomor Men's Taijijian (Nicholas ) dan wushi nomor Men's Nanquan (Haris Horatius).

Tambahan medali perunggu juga didapat Indonesia lewat Ronald Bintang Setiawan dari cabang triathlon tunggal putra.

Berikut Klasemen Medali SEA Games 2021 per Sabtu (14/5/2022) pukul 15.00 WIB:

1. Vietnam (31 emas, 18 perak, 26 perunggu)

2. Indonesia (13 emas, 15 perak, 3 perunggu)

3. Malaysia (13 emas, 5 perak, 15 perunggu)

4. Filipina (7 emas, 14 perak, 15 perunggu)

5. Thailand (6 emas, 12 perak, 22 perunggu)

6. Singapura (4 emas, 7 perak, 9 perunggu)

7. Myanmar (2 emas, 2 perak, 7 perunggu)

8. Kamboja (1 emas, 3 perak, 4 perunggu)

9. Brunei Darussalam (1 emas, 1 perak, 1 perunggu)

10. Laos ( 0 emas, 1 perak, 3 perunggu)

11. Timor Leste (0 emas, 0 perak, 0 perunggu)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait