URsport

Pokemon Ikut ‘Dampingi’ Timnas Indonesia ke Piala Dunia

Urbanasia, Minggu, 26 Januari 2025 17.07 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pokemon Ikut ‘Dampingi’ Timnas Indonesia ke Piala Dunia
Image: Kemitraan strategis The Pokemon Company dengan Timnas Sepak Bola Indonesia. (Urbanasia)

Jakarta - Perjuangan Tim Nasional (Timnas) Indonesia menuju Piala Dunia 2026 masih berlangsung. Dukungan kepada Timnas Indonesia bukan cuma datang dari masyarakat, tapi juga dari karakter Pokemon.

Ya, Pokemon bakal ikut mendampingi Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026.

Hal ini berkat kemitraan antara The Pokemon Company dari Jepang dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melalui PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI).

“Kami berencana menghadirkan berbagai momen penuh kegembiraan melalui olahraga sepak bola,” kata Corporate Officer The Pokemon Company, Susumu Fukunaga, Kamis (23/1/2025).

Salah satu program yang bakal didukung Pokemon adalah ‘Grassroots Activity’ pada turnamen Hydro Plus Piala Pertiwi U-14 dan U16.

Selain itu, Pokemon juga merilis video pembelajaran sepak bola yang menampilkan pemain Timnas Indonesia bersama Pikachu dan Cinderace di kanal YouTube PSSI dan Pokemon.

Sementara itu, Direktur Pelaksana PT GSI, Marshal Masita menuturkan, komersialisasi trademark sangat penting dilakukan, mengingat Pokemon merupakan salah satu trademark terbesar di dunia.

“Kita ingin Garuda mendunia, kalau Tuhan mengizinkan Indonesia lolos Piala Dunia, akan banyak kegiatan bersama Pokemon,” kata Marshal.

Dalam kemitraan ini, Pikachu akan mengenakan seragam sepak bola Timnas Indonesia. Ada pula acara khusus bertajuk Pokemon Day, pada pertandingan Timnas Indonesia U-23.

Selain kemitraan dengan Timnas dan PSSI, The Pokemon Company juga menyiapkan beberapa program selama tahun 2025 ini.

Program-program itu antara lain, Pikachu Jet ke-2 dengan Garuda Indonesia, Pikachu’s Indonesia Journey 2025, lagu tema baru untuk animasi, datangnya Pokémon MEZASTAR ke Indonesia, dan sebagainya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait