URstyle

Operasi Kanker Prostat dengan Robot Kini Sudah Tersedia di Indonesia

Urbanasia, Rabu, 14 Januari 2026 19.04 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Operasi Kanker Prostat dengan Robot Kini Sudah Tersedia di Indonesia
Image: Operasi bedah robotik kanker prostat menggunakan Da Vinci XI. (Eka Hospital)

Jakarta - Kabar baik datang dari Eka Hospital MT Haryono, Jakarta. Rumah sakit baru ini sudah mengadopsi teknologi robotik untuk prosedur bedah kanker prostat, sehingga pasien nggak perlu ke luar negeri.

Konsultan Urologi Onkologi Eka Hospital MT Haryono, Prof. Agus Rizal menjelaskan, teknologi robotik itu adalah Da Vinci XI, yang mampu melakukan operasi bedah kanker prostat minimal invasif dengan tingkat presisi yang tinggi.

Meski sering disebut sebagai robot, Prof Agus menegaskan bahwa Da Vinci XI tetap dioperasikan oleh seorang dokter spesialis.

“Alat ini membantu dokter melakukan tindakan operasi pada tempat-tempat yang sulit dijangkau tanpa harus membuat banyak sayatan,” kata Prof Agus dalam diskusi media di Eka Hospital MT Haryono, Selasa (13/1/2026).

Sistem Da Vinci memiliki tiga komponen utama. Pertama adalah sistem audiovisual, pusat kontrol kamera yang membantu dokter melihat area operasi dengan sangat jelas. 

Kedua adalah patient cart, yaitu unit dengan empat lengan robot yang berada langsung di atas pasien untuk melakukan tindakan. 

1768392117-Prof-Agus-Rizal-Eka-Hospital.jpgProf. Agus Rizal A.H. Hamid Konsultan Urologi Onkologi Eka Hospital MT Haryono. (Urbanasia)

Ketiga adalah surgical console, tempat dokter bedah duduk dan mengendalikan pergerakan tangan robot tersebut secara ergonomis. 

Melalui konsol ini, imbuh Prof Agus, dokter dapat melihat kondisi dalam tubuh pasien secara tiga dimensi (3D) sehingga dapat menggerakkan alat dengan sangat efektif tanpa mengalami tremor.

“Kelebihan lainnya, karena Da Vinci XI dilengkapi dengan 4 tangan robot, seorang dokter spesialis dapat mengerjakan tindakan yang seharusnya dikerjakan oleh dua orang,” lanjutnya. 

Sejauh ini, Prof Agus dan tim telah mengerjakan operasi robotik menggunakan Da Vinci XI lebih dari 50 kasus sejak tahun 2021. Hasilnya terbukti jauh lebih baik dibandingkan laparoskopi atau operasi terbukti. 

Adapun beberapa kasus yang sangat disarankan menggunakan robotik antara lain radikal prostatektomi atau pengangkatan kanker prostat, partial nephrectomy atau pengangkatan tumor ginjal, dan operasi rekonstruksi yaitu tindakan pada saluran kemih yang sulit dilakukan manual. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait