URtainment

Taylor Swift Beri Rp 48 Juta pada Fansnya yang Terdampak COVID-19

Eronika Dwi, Kamis, 9 April 2020 15.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Taylor Swift Beri Rp 48 Juta pada Fansnya yang Terdampak COVID-19
Image: Taylor Swift. (Billboard)

Jakarta - Penyanyi Hollywood Taylor Swift beri kejutan kepada penggemarnya yang mengalami krisis ekonimi akibat pandemi virus corona (COVID-19).

Pelantun 'Lover' itu memberikan 3 ribu dollar atau sekitar Rp 48,2 juta secara cuma-cuma kepada fansnya bernama Jess Buslewicz pada 1 April 2020 kemarin. Taylor memberikan hadiah tersebut setelah melihat curhatan Jess di media sosial Tumblr.

"Aku pada dasarnya hanya memposting (di Tumblr) bahwa aku sangat cemas tentang bagaimana aku memenuhi kebutuhan untuk waktu yang akan datang, dan beruntung dia (Taylor) melihatnya," cerita Jess, yang dikutip dari JustJared, Kamis (9/4).

Jess bercerita bahwa saat dia sedang duduk di sofa, lalu tiba-tiba ada pemberitahuan dari PayPal. Saat dia buka, ternyata ada penambahan 3 ribu dollar di akunnya.

"Suatu hari saya sedang duduk di sofa dan saya mendapat pemberitahuan PayPal bahwa ada 3 ribu dollar di akun saya," terang Jess.

Taylor juga memberi pesan bertulis, 'Hari ini mungkin 1 April, tapi ini bukan April Mop'.  

Diketahui akibat merebaknya pandemi COVID-19 di Amerika Serikat, membuat pemerintahnya menetapkan lockdown. Kebijakan tersebut melarang adanya kegiatan di luar rumah, selain kebutuhan penting, seperti berbelanja. Akibatnya sekolah, kampus, perkantoran, tempat makan pun banyak yang tidak beroperasi.  

Jess yang merupakan seorang mahasiswa tingkat dua dan perguruan tinggi Connecticut, Amerika Serikat (AS), harus kehilangan tempat tinggal serta dua pekerjaannya. Hal itu karena selama menjadi mahasiswa, Jezz juga tinggal di kampus. Selain itu, dia juga memiliki pekerjaan sebagai pengasuh anak dan pemandu wisata.

"Aku tidak berada di kampus lagi sehingga aku tidak bisa melakukan dua pekerjaan kampusku, yaitu mengasuh anak dan pemandu wisata," kata Jess.

Penyanyi cantik berusia 30 tahun ini memang dikenal sering sekali memberi hadiah kejuatan kepada para penggemarnya. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait