Apple Uji Coba Perangkat Lipat Pakai Panel OLED 9 Inci

Jakarta - Sudah sejak lama Apple dirumorkan menggarap iPhone layar lipat, namun hingga kini belum juga dirilis. Namun demikian bukan berarti Apple urung membuatnya.
Sebab kabar terbaru menyebutkan raksasa teknologi asal Cupertino itu tengah menguji perangkat lipat menggunakan panel OLED berukuran 9 inci. Konon teknologi itu bakal disematkan ke dalam versi iPad.
Analis TFI Securities, Ming-Chi Kuo menyebutkan Apple secara aktif menguji panel OLED lipat 9 inci. Tujuannya untuk pengembangan perangkat hybrid gabungan iPad dan iPhone.
Layar lipat 9 inci mungkin terlalu besar untuk sebuah ponsel, bahkan jika dilipat dua. Misalnya dibandingkan dengan Samsung Z Fold 3 saat dibentangkan ukurannya 7,6 inci.
Rumor ini bikin penasaran bagaimana Apple membesut perangkat tersebut sehingga nyaman digunakan. Hanya saja kita harus bersabar.
Sebab Apple disebutkan belum akan merilis perangkat tersebut dalam waktu dekat. Perangkat layar lipat sempat diperkirakan bakal diperkenalkan 2024.
Namun prediksi Kuo bakal lebih molor. Dia memperkirakan Apple akan merilisnya di 2025.