URtech

Begini Cara Pakai Dua Akun WhatsApp di Satu Ponsel

Anna Safira, Kamis, 26 Oktober 2023 18.17 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Begini Cara Pakai Dua Akun WhatsApp di Satu Ponsel
Image: Ilustrasi Freepik

Jakarta - WhatsApp adalah aplikasi pesan instan yang sangat populer di seluruh dunia. Banyak orang yang menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi dengan keluarga, teman, atau rekan kerja. 

Namun, terkadang kita mungkin ingin memiliki dua akun WhatsApp yang berbeda untuk keperluan pribadi dan profesional. Bagaimana caranya?

Kabar baiknya WhatsApp baru saja merilis fitur baru yang memungkinkan pengguna memiliki beberapa akun untuk bisa dioperasikan dalam satu ponsel. 

"Hari ini, kami memperkenalkan kemampuan untuk memiliki dua akun WhatsApp di Android yang masuk secara bersamaan. Bermanfaat untuk beralih antar akun - seperti akun kerja dan akun pribadi - kini Anda tidak perlu lagi keluar masuk akun, membawa dua ponsel, atau khawatir mengirim pesan dengan akun yang salah," tulis WhatsApp di blog resminya.

WhatsApp mengatakan fitur ini  hanya perlu nomor telepon kedua serta kartu SIM dari nomor tersebut. Pengguna nantinya juga dapat mengontrol pengaturan privasi dan notifikasi pada setiap akun.

Langkah-langkah mengaktifkan sebagai berikut:

- Buka menu pengaturan WhatsApp

- Klik opsi 'Tambah Akun'

- Masukkan nomor telepon kedua

- Tunggu kode verifikasi yang dikirim WhatsApp melalui SMS atau panggilan

- Verifikasi akun WhatsApp kedua

- WhatsApp kedua dapat diakses dengan mengetuk tanda panah di samping nama akun WhatsApp pertama

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait