Infinix Hot 10 Play, Ponsel yang Bisa Dipakai untuk Powerbank

Jakarta - Setelah diluncurkan di India, Infinix Hot 10 Play akan menyambangi Indonesia. Ponsel ini membawa baterai besar sehingga bisa dijadikan powerbank.
Kepastian hadirnya ponsel ini diumumkan Infinix Indonesia di akun Instagramnya. Selang tak berapa lama salah satu petingginya memastikan jadwal rilis perangkat tersebut.
“Pada Tanggal 9 Februari 2021 nanti kami akan meluncurkan seri Infinix HOT 10 Play dengan kapasitas baterai yang besar dan layar yang luas guna menjawab kebutuhan para kaum muda di Indonesia untuk mendapatkan smartphone yang dapat membantu mereka untuk lebih produktif dan lebih semangat lagi dalam melakukan segala hal di masa pandemi ini," kata Sergio Ticoalu, Country Marketing Manager Infinix Mobility Indonesia.
Infinix Hot 10 Play mengusung baterai 6.000 mAh yang didukung dengan Power Marathon Technology. Daya baterai tersebut akan bertahan dalam mode standby hingga 55 hari, dan dalam penggunaan normal mampu bertahan hingga 3 hari.
"Baterai besar yang kami bawa pada Infinix Hot 10 Play ini bikin anak muda di Indonesia tak khawatir saat bermain game, menonton film ataupun belajar online karena baterai cepat habis," terang Sergio Ticoal.
Baca Juga: Yuk, Bikin Kartu Natal Digital Pakai Ponsel!
Sayangnya dia tidak mengungkap detail spesifikasi yang bakal dibawa Infinix Hot 10 Play. Tapi bila mengacu pada spesifikasi versi India, Infinix Hot 10 Play punya layar IPS 6,82 inch HD+. Terdapat notch tetesan air di bagian atas yang menjadi sarang kamera depan berukuran 8 MP.
Ada dua kamera yang terpasang di bagian belakang. Komposisinya kamera 13 MP berpadu dengan sensor bokeh.
Infinix Hot 10 Play ditenagai prosesor Helio G25. Ponsel ini akan menjalankan XOS 7.0 berbasis Android 10 Go Edition. Lantas berapa harganya?
"Untuk harga, Infinix Hot 10 Play memiliki harga yang bakal membuat para konsumen smartphone anak muda di Indonesia terkejut, tunggu harga resmi nya pada peluncuran kita nanti,” ujar Sergio.