URtech

Poco M6 Pro Resmi Meluncur di Indonesia, Cek Harganya!

William Ciputra, Kamis, 1 Februari 2024 15.28 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Poco M6 Pro Resmi Meluncur di Indonesia, Cek Harganya!
Image: Poco M6 Pro resmi meluncur di Indonesia. (Istimewa)

Jakarta - Poco Indonesia secara resmi meluncurkan tiga ponsel unggulan mereka di awal 2024 ini. Ketiganya adalah Poco M6 Pro, Poco X6 Pro 5G, dan Poco X6 5G.

Poco M6 Pro membawa peningkatan fitur dan pengalaman flagship pada ponsel kelas mid-range. Ponsel ini hadir dengan tampilan premium, penyimpanan besar, dan pengisian daya turbo.

“Poco M6 Pro akan menjadi seri M terbaik yang pernah ada, mungkin juga HP terbaik di kelasnya,” kata Product PR Manager Poco Indonesia, Abee Hakiim, Kamis (1/2/2024).

Poco M6 Pro memungkinkan anak muda terhanyut dalam aksi hiburan dan jelajah media sosial di mana saja, berkat kekuatan dan kinerja yang jarang dijumpai di kelasnya. 

Ditambah, tampilan kelas atas yang mengesankan dari layar Flow AMOLED, hadir pertama kali di Poco seri M, dengan refresh rate 120Hz dan bezel ultra-tipis menawarkan tampilan layar penuh dengan kualitas terbaik yang lebih imersif dan nyaman di mata.

Pengguna akan menikmati scrolling yang lebih halus, animasi yang lebih lancar, dan pengalaman yang lebih baik selama bermain game dan menonton video yang bergerak cepat. 

Layar ini juga menawarkan 16x super-resolution touch, layar sentuh yang sangat akurat, secara signifikan lebih halus dan lebih stabil daripada layar standar, memungkinkan kecepatan dan presisi yang lebih besar untuk gameplay tingkat berikutnya.

Poco M6 Pro juga bisa disejajarkan dengan smartphone kelas flagship, untuk urusan kesempurnaan unggahan di media sosial, berkat tiga kamera 64MP yang telah ditingkatkan dan dukungan OIS serta EIS (optical dan electronic image stabilization) bawaan.

Kedua fitur itu tentunya dibuat untuk membantu pengguna mengambil dan berbagi foto dan video yang menakjubkan. Poco M6 Pro menghadirkan memori dan penyimpanan yang begitu besar, hingga 12GB RAM dan 512GB ROM. 

Pengisian daya juga lebih cepat daripada sebelumnya, dengan pengisian daya turbo 67W pertama kali di seri M, memungkinkan pengguna mengisi daya ponsel dengan cepat sebelum pergi bekerja, belajar, atau jalan-jalan di malam hari.

Poco M6 Pro dapat dimiliki dengan harga Rp 2.999.000. Namun Poco Indonesia memberikan harga perkenalan online sebesar Rp 2.799.000 pada 7-13 Februari 2024 di website resmi Poco dan official store di e-commerce. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait