URsport

Timnas Brasil Tolak Jadi Tuan Rumah Copa America 2021!

Rezki Maulana, Minggu, 6 Juni 2021 11.20 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Timnas Brasil Tolak Jadi Tuan Rumah Copa America 2021!
Image: Pemain Brasil menolak Copa America dihelat di negara mereka. (Twitter @IntChampiosnCup)

Sao Paulo - Brasil ditunjuk jadi tuan rumah pengganti Copa America 2021. Tapi, para pemain tim nasionalnya menolak ide tersebut. Loh, kenapa?

Copa America 2021 dihelat 13 Juni hingga 11 Juli di Argentina dan Kolombia, yang seharusnya dihelat tahun lalu tapi ditunda karena pandemi virus corona. Nah, beberapa pekan jelang kickoff turnamen tersebut, Argentina dan Kolombia mundur karena alasan berbeda.

Pertama adalah Kolombia yang dicoret oleh CONMEBOL (Federasi Sepakbola Amerika Selatan) karena persoalan politik dalam negeri yang tengah memanas karena demo besar-besaran kepada pemerintah pusat. Awal pekan ini giliran Argentina yang mengundurkan diri.

Pemerintah Argentina merasa penanganan COVID-19 lebih penting dari turnamen itu, sehingga mereka tidak sanggup untuk menggelar. Apalagi tingkat penularan virus corona di negara itu tengah tinggi-tingginya.

Nah, CONMEBOL bergerak cepat dengan menunjuk Brasil sebagai pengganti dan negara tersebut menyanggupinya. Tapi, langkah Federasi Sepakbola Brasil (CBF) dan pemerintahnya itu ditentang oleh para pemain tim Selecao sendiri.

Bersama dengan sang pelatih Tite, para pemain mengutarakan ketidaksetujuannya Copa America dihelat di Brasil. Sebab, Brasil pun lagi kewalahan menghadapi pandemi virus corona dan mereka jadi negara lima besar dengan angka penderita tertinggi di dunia.

Ini juga bisa berisiko untuk para pemain dan seluruh peserta Copa America yang rawan tertular virus corona. Maka dari itu, para pemain Brasil dan juga dari negara peserta ramai-ramai menolak ide Brasil sebagai tuan rumah.

Apalagi ide ini dianggap sebagai kamuflase untuk presiden CBF Rogerio Caboclo yang tengah terbelit persoalan hukum. Kapten Timnas Brasil Casemiro menyebut dalam waktu dekat pemain akan mengutarakan opini mereka soal turnamen ini.

"Kami sudah jelaskan apa keinginan kami soal Copa America, tapi kami harus menghormati pimpinan," ujar Casemiro usai Brasil mengalahkan Ekuador di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan skor 2-0, Sabtu (5/6/2021) pagi WIB.

"Kami sebenarnya ingin bersuara tapi sayangnya kami tidak bisa. Sebagai kapten dan pemimpin tim, kami sudah jelaskan posisi kami. Kami ingin membicarakan itu, tapi bukan sekarang."

"Bukan saya saja kok, bukan hanya pemain Amerika Latin yang merumput di Eropa, kami semua juga menolaknya."

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait