URtainment

Tinggalkan Source Music, GFRIEND Bubar?

Griska Laras, Selasa, 18 Mei 2021 13.32 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tinggalkan Source Music, GFRIEND Bubar?
Image: GFRIEND/Source Music

Jakarta - Girlgroup GFRIEND memutuskan mundur dari Source Music. Keenam member sepakat mengakhiri kontrak dengan agensi setelah gagal mencapai kesepakatan.

Kabar mundurnya GFRIEND juga telah dikonfirmasi pihak Source Music, Selasa (18/5/2021). Agensi mengatakan mereka resmi melepas grup tersebut mulai 22 Mei mendatang.

"Kontrak eksklusif GFRIEND dan Source Music akan berakhir pada 22 Mei. Setelah pertimbangan yang cermat, GFRIEND dan Source Music telah mencapai kesepakatan untuk mengikuti jalur terpisah menuju pertumbuhan yang berkelanjutan," kata perwakilan agensi seperti dikutip Soompi, Selasa (18/5/2021).

"Source Music akan terus mendukung para anggota saat mereka mengambil langkah pertama menuju awal yang baru," lanjutnya.

Meski demikian, Source Music tidak menjelaskan nasib GFRIEND ke depannya. Untuk saat ini, belum diketahui apakah mereka akan dibubarkan atau tetap bertahan sebagai grup.  

GFRIEND memulai debutnya lewat lagu 'Glass Bead' di program Music Bank KBS pada 2015. Di tahun debutnya, grup ini langsung menyita perhatian pencinta K-pop dan lagu mereka berhasil menempati posisi ke-12 di chart mingguan Gaon.

GFRIEND pun tumbuh dengan cepat dan menjadi salah satu girlgroup yang memiliki banyak fans berkat koreografi mereka. Selama 6 tahun berkarier, mereka telah merilis 5 EP, 1 album studio, dan 1 album Jepang. 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait