URtainment

Tips Aman Melihat Gerhana Matahari Cincin 21 Juni Besok

Anita F. Nasution, Sabtu, 20 Juni 2020 16.44 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tips Aman Melihat Gerhana Matahari Cincin 21 Juni Besok
Image: Ilustrasi Gerhana Matahari Cincin. (Pixabay)

Jakarta - Untuk menyaksikan gerhana matahari sebagian yang akan terjadi pada 21 Juni 2020 secara aman, ada beberapa tips yang perlu dilakukan nih urbanreaders. 

Dilansir dari American Astronomical Society salah satu cara aman menyaksikan gerhana matahari adalah dengan menggunakan kacamata gerhana. 

Namun bagi yang ingin melihat gerhana menggunakan kamera, teleskop maupun teropong, hal yang perlu digunakan sebagai tambahan adalah memasang filter matahari di ujung lensa perangkat yang akan digunakan. 

Penggunaan kacamata gerhana serta filter matahari ini memang diperlukan untuk melihat matahari karena matahari sangat terang dan bahkan terlalu terang untuk dilihat tanpa pelindung mata. 

Nah, untuk menggunakan kacamata gerhana maupun filter matahari, kalian juga harus mengikuti beberapa pedoman nih urbanreaders. 

1. Periksa filter matahari sebelum digunakan, jika sudah ada goresan, tertusuk atau bahkan sobek dan rusak maka filter tersebut sudah tidak dapat digunakan. 

2. Jika terbiasa menggunakan kacamata, maka gunakanlah kacamata saat melihat gerhana matahari namun jangan lupa untuk menindih kacamata dengan kacamata gerhana di atasnya. Atau dapat memegang kacamata gerhana di depannya. 

3. Gunakan terlebih dahulu kacamata gerhana sebelum melihat ke arah matahari, kemudian jangan lepaskan gerhana matahari saat sedang melihat ke arah matahari. Berbalik arah atau menunduklah terlebih dahulu sebelummelepaskan kacamata gerhana. 

4. Jangan pernah melihat matahari  yang tidak tertutup atau sebagian terhalang maupun gerhana matahari melalui kamera, teleskop, teroping maupun perangkat optik lainnya tanpa adanya filter matahari. 

5. Jika kalian menggunakan perangkat dengan filter matahari, jangan menggunakan kacamata gerhana. Penggunaan kedua perangkat ini secara bersamaan membuat cahaya yang berkonsentrasi berpotensi menembus filter dan menyebabkan cedera pada mata. 

6. Dapatkan saran dari ahli astronom sebelum menggunakan filter matahari ke perangkat optik dan jika akan menghunakannya, pastikan filter terpasang di bagian depan lensa perangkat. 

7. Melihat gerhana matahari tanpa kacamata gerhana serta filter matahari hanya dapat dilakukan ketika bulan benar-benar menutupi wajah dari sinar matahari.

8. Jangan lupa untuk tetap mengawasi anak saat menggunakan filter matahari serta kacamata gerhana.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait